blank
Amir Machmud (kiri) dan Sucipto (kanan) menunjukkan berkas salinan kerja sama antara PWI dan UMK, yang telah ditandatangani bersama. Foto: dok/ist

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Universitas Muria Kudus (UMK), belum lama ini melakukan kesepakatan perjanjian kerja sama dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Tengah.

Penandatanganan perjanjian kerja sama itu dilakukan di Kantor PWI Jateng, Jalan Trilomba Juang No 10 Semarang. Lektor Kepala Program Studi Bimbingan dan Konseling, Drs Sucipto MPd Kons mewakili pihak UMK, bersama Ketua PWI Jateng Amir Machmud NS, melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama itu.

Beberapa poin yang tercantum dalam kerja sama itu yakni, program magang bagi mahasiswa UMK di PWI Jateng, pelatihan jurnalistik dan beberapa hal lainnya.

BACA JUGA: Bencana Tanah Longsor Kembali Terjang Desa Menawan

Menurut Sucipto, berdasarkan kurikulum di FKIP UMK, ada program Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) atau dulu populer dengan sebutan Praktik Pengenalan Lapangan (PPL). Di program itu ada program praktik mengajar di sekolah.

”Untuk mengembangkan program itu, kami perlu melakukan kolaborasi. Tidak mungkin kami melakukannya sendiri. Makanya kerja sama dengan PWI Jateng ini sangat kami harapkan segera terealisasi,” kata dia.

Ditambahkannya, program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), merupakan bagian dari kebijakan dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.

BACA JUGA: Konsleting Listrik, Warung Agus Amin Ludes Dilalap Api

”Kami berharap, para mahasiswa dan mahasiswi kami dalam program magang, bisa menerapkan pengetahuan itu di kemudian hari,” jelas dia.

Sementara itu, Amir Machmud menyatakan senang dengan terjalinnya kerja sama ini. Proses pemagangan yang membutuhkan waktu, diharapkan akan menjadi bekal pengetahuan bagi mahasiswa dan mahasiswi.

Beberapa bidang yang bisa dilakukan yakni, magang di Kantor PWI, media cetak, online, televisi atau radio. Bekal dasar pendidikan jurnalistik yang tidak diajarkan di kampus, bisa didapatkan secara langsung dengan cara praktik ke lapangan.

”PWI Jateng selama ini telah melakukan kerja sama atau Memorandum of Understanding (MoU) setidaknya dengan 11 perguruan tinggi. Kami ingin, jalinan kerja sama dengan UMK bisa berjalan lancar dan baik, sesuai keinginan bersama,” tukas Amir.

Riyan