blank
Warga saat membersihkan material longsor yang menutup ruas jalan dukuh Kambangan, Desa Menawan. Foto:bpbd/Suarabaru.id

KUDUS (SUARABARU.ID) – Bencana longsor kembali menerjang wilayah Kabupaten Kudus. Kali ini tanah longsor terjadi di Dukuh Kambangan, RT 2/RW 5, Desa Menawan, Kecamatan Gebog.

Kepala Pelaksana Harian BPBD Kabupaten Kudus, Budi Waluyo mengatakan bencana longsor terjadi sekitar pukul 05.00 WIB. Sebuah tebing yang berada di samping rumah Santosa (60), longsor dan menutup akses jalan desa setempat.

“Bencana longsor terjadi karena curah hujan yang tinggi dan membuat struktur tanah di sekitar lokasi menjadi labil,”katanya.

Menurut Budi, kondisi lokasi yang tak memiliki saluran drainase air hujan, membuat air masuk ke pori-pori tanah.

Akibatnya, lapisan tanah pun bergeser hingga runtuh menutup ruas jalan desa.

“Untuk korban jiwa tidak ada, begitu juga kerugian harta. Namun reruntuhan material tanah membuat akses jalan menjadi tertutup,”paparnya.

Sebagai langkah penanganan, BPBD telah menerjunkan relawan ke lokasi. Dengan dibantu warga setempat, pembersihan material longsor dilakukan untuk membuka ruas jalan yang ada.

“Tebing yang longsor juga ditutup dengan terpal plastik untuk menghindari longsor lain dengan skala yang lebih besar,”tandasnya.
Tm-Ab