Suasana zoom meeting milad ke-32 IIKU. Foto: Humas Unissula.

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Milad Ke-32 Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati Unissula (IIKKU), pada 13 Agustus lalu diperingati dengan serangkaian kegiatan di Ruang Sidang Lantai 2 Biro Rektor, kampus Jalan Raya Kaligawe Km 4.

Selain diisi pengajian oleh ustaz Sukijan SAg, juga zikir dan doa untuk keselamatan bersama, serta khotmil Quran. Doa khataman Quran dipimpin oleh Sekretaris IIKKU Ahyati Rahayu. Kegiatan diselenggarakan secara daring melalui zoom meeting.

Menurut Ketua IIKKU Nazzalia Zein Bedjo Santoso, masa-masa keberadaan IIKKU selama 32 tahun itu betul-betul dirasakan, karena telah memberi warna dalam kehidupan kampus dan hubungan keluarga besar Unissula.

“Hubungan antara unsur-unsur istri karyawan, keluarga, karyawati, dan civitas akademika di Unissula menjadi makin erat antara lain lewat berbagai kegiatan yang diselenggarakan oleh organisasi paguyuban ini,” katanya.

Kegiatan IIKKU antara lain adalah pengajian rutin untuk anggota dan civitas akademika, kajian-kajian Alquran, seminar-seminar, bakti sosial, dan pengembangan keterampilan melalui pelatihan-pelatihan.

Humas Unissula-trs