
Baca juga SPKT Polres Grobogan Jemput Bola, Layani Korban Banjir Buat Surat Kehilangan
“Pastinya dengan ikut kegiatan balap liar itu akan ada dampak buruk, tentunya merugikan diri sendiri dan orang lain,” ujarnya.
Pihaknya mengimbau kepada masyarakat, terutama para pelajar agar tidak melakukan aksi balap liar.
Pihaknya juga menekankan bahwa pentingnya peran serta masyarakat dalam melaporkan aktivitas balap liar agar pihak kepolisian dapat segera mengambil tindakan yang diperlukan untuk menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Polres Grobogan.
“Selain melanggar hukum, kegiatan ini sangat berbahaya. Baik bagi pelaku maupun pengguna jalan lainnya. Kami akan terus melakukan kegiatan ini untuk meastikan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas di wilayah Polres Grobogan,” ujar AKP Bimo, sapaan akrabnya.
Tya Wiedya