WONOSOBO (SUARABARU.ID) – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Wonosobo menthasarufkan sejumlah Rp 277.100.000 untuk 282 mustahik (penerima zakat) di halaman Kantor Baznas setempat, di Jalan Serayu No 2 Wonosobo, Kamis (13/3/2025).
Penthasarufan zakat dengan tema “Cahaya Zakat, Keajaiban Muzaki dan Mustahik” itu, ditunjukan untuk 5 bidang. Yakni bidang ekonomi, pendidikan, dakwah, kesehatan dan kemanusiaan.
Penyerahan zakat secara simbolis diberikan oleh Ketua Baznas Priyo Purwanto kepada perwakilan penerima masing-masing bidang. Ikut mendampingi Komisioner Baznas Wonosobo Samsul Ma’arif, Asrori Zaeni, Cahyo Sukmono dan Sholeh Rosyadi.

Ketua Baznas Wonosobo, Priyo Purwanto menyebut, zakat ekonomi diberikan berupa modal usaha kepada 52 orang dengan total nilai sebesar Rp 75,4 juta. Zakat pendidikan untuk biaya sekolah Rp 44 juta bagi 78 penerima. Zakat kesehatan berupa bantuan transport berobat Rp 30 juta bagi 60 pasien.
“Adapun bidang dakwah diperuntukkan sarana prasarana masjid Rp 12 juta, pelatihan pemulasaraan jenazah di KUA Garung Rp 2 juta, peduli imam dan marbot masjid 25 orang total Rp 25 juta. Pembelian speaker untuk Pertuni Rp 4 juta, pengajian bersama untuk Komunitas Pengusaha Muslim Rp 5,6 juta,” urainya.
Selain itu, juga pemberian dakwah zakat Rp 5 juta dan peduli ustadz Rp 60 juta untuk 60 orang. Sedang bidang kemanusiaan direalisasikan untuk RTLH di Kampung Ngedok Stasiun Wonosobo Barat Rp 10 juta dan RTLH di Leksono Rp 5 juta kerjasama dengan PAC GP Ansor setempat.
Komisioner Baznas Wonosobo, Asrori Zaeni menambahkan, pada prinsipnya Baznas hadir di tengah masyarakat untuk menjadi jembatan antara muzaki (pemberi zakat) dan mustahik (penerima zakat). Peran Baznas yakni membantu pemerintah untuk mengurangi kesenjangan sosial dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Kami berharap Baznas Wonosobo terus membantu masyarakat dan pemerintah untuk menanggulagi kemiskinan. Kami punya program peduli, inovatif, kreatif yang penuh berkah dan memberikan kemanfaatan bagi masyarakat. Program Baznas insya Allah aman secara syar’i maupun regulasi,” tandasnya.
Ketua Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Wonosobo, KH Khairulah Nuruddin (Gus Choir), yang merupakan salah satu perwakilan mustahik mengucapkan terima kasih atas pemberian zakat dari Baznas. Zakat tersebut sangat bermanfaat dan berarti bagi para penerima menjelang Idul Fitri 1446 H ini.
“Kami selaku perwakilan penerima tentu penyampaikan terima kasih atas pemberian zakat dari Baznas Wonosobo. Kami berharap di waktu yang akan datang terus dilakukan penthasarufan zakat bagi orang yang berhak menerimanya. Semoga zakat yang telah diterima bermanfaat dan berkah,” katanya.
Muharno Zarka