JEPARA (SUARABARU.ID) – Sekitar 1500 insan kesehatan dari berbagai fasilitas pelayanan kesehatan dan masyarakat Jepara berbaur menyemarakan Gebyar Hari Kesehatan Nasional ke – 60 Tingkat Kabupaten Jepara yang diselenggarakan di depan Dinas Kesehatan Kabupaten Jepara, Minggu (10/11-2024).
Kegiatan tersebut dibuka oleh Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta dengan di tandai pelepasan balon. Juga penyerahan sejumlah bantuan, diantaranya bantuan mobil ambulans kepada Puskesmas Donorojo yang bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai Tembakau, penyerahan kaki palsu, alat dengar, kursi roda, bantuan untuk korban bencana dan bantuan 20 paket sembako untuk desa Raguklampitan yang masuk kategori Desa Miskin Extrem Terbanyak. Hadir pula dalam acara tersebut Ny Eka Edy Supriyanta, Forkopimda, Sekda Jepara, Kepala Bank Jateng Cabang Jepara, Kepaala DKK Jepara, Direktur RSUD RA Kartini Jepara dan para kepala OPD dilingkungan Pemkab Jepara.
Dalam sambutannya Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta memberikan apresiasi terhadap peran insan kesehatan di Jepara dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Jepara baik melalui upaya promotif, preventif maupun kuratif.
Lebih lanjut ia berharap kepada insan kesehatan di Jepara untuk mewujudkan tema HKN “Gerak Bersama Sehat Bersama”, dengan terus mengajak masyarakat Jepara dan elemen yang ada untuk senantiasa hidup sehat. “Sebab kesehatan merupakan elemen penting dalam pembangunan berkelanjutan,” ujar Edy
Dalam kesempatan tersebut Edy Supriyanta juka menitipkan sejumlah pekerjaaan rumah di bidang kesehatan mulai penanganan stunting, penyakit menular dan tidak menular, kesehatan ibu dan anak serta remaja, kesehatan mental; dan masih banyak banyak lagi problem kesehatan.
Sementara Ketua Panitia HKN ke 60 Tingkat Kabupaten Jepara dr Muhammad Amirudin Khairul Amin, M.M dalam laporannya menjelaskan, Semarak Hari Keehatan Nasional ke-60 tahun 2024 diwarnai dengan sejumlah kegiatan diantaranya senam pagi, jalan sehat, donor darah, stanad promoso dan bazar serta parade musik yang dibiayai dari iuran insan kesehatan “Juga ada sejumlah lomba yang diikuti oleh insan kesehatan,” tambahnya
Hasil lomba tenis meja putri adalah Maulida (Puskesmas Donorojo) juara I, Santi (RSUD RA KARTINI) juara II, juara 3 Sri Nugraeni Puskesmas Welahan 2 dan Sri Haryani Puskesmas Kedung 2. Sementara tenis meja Putra juara I Anas (RSUD RA KARTINI), juara II Didik (PPNI) dan juara III Dr Moel RSUD RA KARTINI dan Joko Suroso Puskesmas Jepara
Untuk lomba badminton, juara I RSUD RA Kartini Jepara, juara II Klinik PLTU Tanjung Jati, juara III RSU RA Kartini dan RS PKU Asiyah (juara 3 bersama). Sedangkan Lomba Vlog juara I RSUD RA Kartini, juata II Puskesmas Jepara dan juara III Persagi. Sementara juara Favorit adalah Puskesmas Bangsri 2
Disamping itu telah dilakukan pemilihan Tenaga Kesehatan Teladan Puskesmas Tingkat Kabupaten Jepara Tahun 2024. Untuk tenaga kesehatan Apoteker, juara I adalah Apt. Budy Wijiyanto, S.Farm, juara II Apt. Leliana Nurul Wachidah, S.Far dan juara III Apt. Vica Novalendya Putri, S.Farm. Sementara untuk tenaga Sanitasi Lingkungan Juara I Siti Zulaihah, AMKL, juara II Vaundria Puspa Seruni, A.Md.Kes dan juara III Hidayanti, A.Md.KL. Sedangkan tenaga Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku juara I Dian Novita Widyasari, S.K.M, juara II Lina Shofiyanah, S.K.M dan juara III Khilma Fillial Amin, S.K.M.
Hadepe