blank
262 lowongan kerja ditawarkan dalam Job Fair 46 UKSW. Foto: UKSW

Director Alfalink Semarang, Imam Pujianto Santoso, M.Com., yang telah berkolaborasi dengan UKSW sejak 2012, menyampaikan, lulusan UKSW selalu memenuhi harapan perusahaan. “Lulusan UKSW memiliki kemampuan yang unggul, baik secara teknis maupun dalam hal karakter. Mereka memiliki loyalitas tinggi dan selalu siap untuk berkembang,” ungkapnya.

Antusiasme peserta job fair

Salah satu peserta, lulusan D3 Teknik Informatika Fakultas Teknologi Informasi (FTI) UKSW Otniel Budi Denizar mengatakan, kehadiran Job Fair ini sangat membantu dirinya dalam mencari pekerjaan. “Banyak perusahaan yang berpartisipasi, dan saya merasa terbantu karena informasi mengenai lowongan dan persyaratan sudah sangat lengkap di website jobfair.uksw.edu,” jelasnya. Deniz menambahkan bahwa acara ini memberikan peluang bagi banyak lulusan yang belum memiliki pengalaman kerja untuk mendapatkan panduan mengenai proses rekrutmen.

Jeremy Frazier Hartono dari Fakultas Teknologi Industri Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) juga merasakan manfaat dari job fair ini. “Saya sudah mengunjungi beberapa stand perusahaan dan mendaftar sebagai Python Developer di PT. Ifabula Digital Kreasi, dan beberapa perusahaan lain,” katanya. Ia juga mengapresiasi panitia yang menurutnya ramah dan informatif. “Panitia sangat humble dan membantu kami para job seeker,” ujarnya.

Job Fair ini tidak hanya menarik perhatian para lulusan, tetapi juga orang tua peserta. Eny Fibian, yang turut hadir mendampingi anaknya, mengaku puas dengan pelaksanaan acara. “Perusahaan-perusahaan yang hadir sangat kredibel, dan acaranya diatur dengan baik. Informasi yang disampaikan juga sangat jelas, jadi anak saya bisa melamar tanpa ragu,” tutur warga asal Semarang ini.

Bagi yang belum sempat menghadiri Job Fair ini, jangan khawatir, karena acara masih akan berlangsung hingga besok, Jumat (18/10/2024). Datang dan manfaatkan kesempatan untuk menjajaki berbagai peluang karir yang ditawarkan oleh 29 perusahaan ini.

Dengan diselenggarakannya Job Fair ini, UKSW kembali menunjukkan peran aktifnya dalam mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya pada poin 8, yakni menyediakan pekerjaan layak dan mendorong pertumbuhan ekonomi.

Ning S