blank
TK ABA se Jepara yang menggelar milad TK ABA yang ke 105 tahun. Yang pada hari Sabtu, 24 Agustus 2024 di Pantai Kartini Jepara. Foto: Agus Jayanto

JEPARA (SUARABARU.ID)- 105 Tahun TK Aisyiyah Bustanul Athfal (ABA) mencerdaskan penerus bangsa. Lewat momentum ini menjadi bahan refleksi  kekuatan bagi organisasi Aisyiyah khususnya Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA)Jepara.

Terkhusus bagi TK ABA se Jepara yang menggelar milad TK ABA yang ke 105 tahun. Yang pada hari Sabtu, 24 Agustus 2024 di Pantai Kartini Jepara. Melalui suksesi milad TK ABA yang ke 105 tahun ini pergerakan pendidikan khususnya di bidang pendidikan di ranah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

blank
Dengan didampingi orang tua siswa ABA ikuti lomba melukis. Foto: Agus

Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah Jepara Umi Kulsum berpesan pada saat sambutan, ” TK ABA yang sudah menginjak ke 105 tahun semoga tetap eksis dan ikut membantu proses mencerdaskan bangsa”.

Kegiatan milad TK ABA yang ke 105 tahun mengambil tema “Anak TK ABA Sehat dan Ceria, Berkarya bersama Ayah Bunda”. Dari tema ini mempunyai tujuan yaitu di usia balita, anak-anak bisa berkembang dan bertumbuh kembang dengan baik.

Banyak pertunjukan yang ditampilkan di acara ini, mulai dari drumb band, senam Hizbul Wathan, pentas seni, lomba dan masih banyak lagi.

Hadepe –  Agus Jayanto