JEPARA (SUARABARU.ID) – KKN Unisnu angkatan ke-XVII Desa Tahunan menginisiasi untuk mengaktifkan kembali perpustakaan Wisma Pustaka yang ada di Desa Tahunan Jepara. Acara pembukaan perpustakaan ini sekaligus dimeriahkan oleh kegiatan lomba mewarnai tingkat TK dan RA. Acara lomba ini belum lama ini diselenggarakan di Balai Desa Tahunan dengan diikuti leh 30 peserta murid TK dan RA.

Penyerahan papan nama perpustakaan Wisma Pustaka oleh ketua tim KKN Unisnu kepada Petinggi Desa Tahunan

Hadir dalam acara ini Dwiana Asih Wiranti dosen pembimbing lapangan (dpl) KKN Unisnu Desa Tahunan Jepara sekaligus dewan juri lomba mewarnai, Dewi Pratiwi dosen PGPAUD Unisnu Jepara sebagai dewan juri lomba mewarnai, dan Petinggi Desa Tahunan H. Muhadi yang memberikan sambutan sekaligus membuka secara resmi Perpustakaan Wisma Pustaka dan lomba mewarnai ini. Dalam sambutannya beliau menyampaikan terima kasih kepada TIM KKN Desa Tahunan karena telah membuka kembali perpustakaan yang sudah lama tidak berjalan kurang lebih 2 tahun serta memberikan semangat kepada peserta lomba. “Saya juga berterimakasih kepada semua pihak yang sudah membantu dan berpartisipasi dalam acara lomba mewarnai,” ucapnya saat melakukan pemotongan pita.  Lalu, KKN Unisnu menyerahkan cinderamata berupa papan nama perpustakaan kepada Petinggi Desa Tahunan H. Muhadi. Kemudian dilanjutkan lomba mewarnai, ice breaking dipandu oleh karang taruna Desa Tahunan, dan pemilihan juara oleh para juri.

Tim KKN Unisnu tak hanya memberikan hadiah bagi para pemenang saja, tapi juga bingkisan berupa buku cerita dan penghapus karakter. Adapun pemenang juara mewarnai adalah Cicih Candra Mikayla dari RA Raudlatul Faizin Tahunan meraih juara 1 dengan skor 713, Ashalina Mada Dzahim dari TK Tarbiyatul Athfal Tahunan meraih juara 2 dengan skor 681, dan Adiba Syakila Firmadani dari RA Nurul Irsyad Tahunan meraih juara 3 dengan skor 660.

Sementara, M Nurul Habib Al Fais Ash S ketua tim KKN Desa Tahunan memberikan semangat kepada warga Desa Tahunan yang hadir untuk selalu berkunjung ke perpustakaan dan menjadikan membaca sebagai hobi. “Pengetahuan adalah jendela dunia. Maka membacalah agar kita mengenal dunia dan berwawasan,” pesannya. “Kepada adik-adik dan teman-teman semua, kita yakin dengan banyak membaca dan berpengetahuan luas, kita akan menjadi generasi cerdas dan berkarakter. Jadilah inspirator dan terus berkarya,” ucapnya lagi.

ua/KKN Unisnu Desa Tahunan