Haiva Almahya Adiba Qianza, siswi SMPN 5 Jepara peraih medali perunggu Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat nasional tahun 2024 bersama Wuriyanto, pendamping dari Disdikpora Jepara.. Foto:Dok Diuisdikpora

JEPARA(SUARABARU.ID) – Siswi SMP Negeri 5 Jepara, Haiva Almahya Adiba Qianza, Sabtu (10/8/2024), meraih medali perunggu Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat nasional. Dalam ajang yang digelar oleh Puspresnas di Jakarta itu, Haiva Almahya Adiba Qianza  berkompetisi pada bidang Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).

“Alhamdulillah, siswi kami (SMP Negeri 5 Jepara) meraih medali perunggu dalam ajang lomba OSN IPA tingkat nasional”, kata Kepala SMP Negeri 5 Jepara, Lisna Handayani.

Kepala SMPN 5 Jepara Lisna Handayani bersama Haiva Adiba, saat meraih juara OSN IPA tingkat Kabupaten Jepara. Foto: Dok SMPN 5 Jepara

Selain mengabarkan ke media dan memberi ucapan selamat kepada siswinya, Lisna juga memublikasikan prestasi Haiva Adiba melalui media sosial pribadinya.

“Selamat ya Haiva Adiba, telah meraih prestasi yang luar biasa dalam ajang lomba OSN IPA tingkat nasional. Semoga SMP Negeri 5 Jepara dapat meraih prestasi-prestasi lainnya hingga sampai ke tingkat nasional, Aamiin #spenmarabeprestasi,” demikian status Lisna Handayani dalam media sosial pribadinya.

Selain kepala sekolah, para guru SMPN 5 Jepara, juga memberi ucapan selamat atas prestasi membanggakan tersebut.

Hadepe – Farid Azka