Direktur Keuangan & SDM PT Semen Gresik, Fardhi Sjahrul Ade, dan Direktur Operasi PT Semen Gresik, Benny Ismanto, beserta karyawan ikut serta dalam kegiatan jalan bersama dalam rangka memperingati 4 tahun core values Akhlak di area sekitar Pabrik Rembang, Selasa (16 Juli 2024). Foto: Humas SG

REMBANG (SUARABARU.ID) – Manajemen & ratusan karyawan PT Semen Gresik menggelar kegiatan jalan bersama dalam rangka memperingati 4 tahun core values Akhlak yang bertajuk “jalan sehat fantastic four Akhlak” di area sekitar Pabrik Rembang, Selasa (16 Juli 2024).

Agenda jalan sehat bersama menempuh jarak kurang lebih 3,35 km tersebut turut diikuti oleh Direktur Utama PT Semen Gresik, Muchamad Supriyadi, Direktur Operasi, Benny Ismanto, Direktur Keuangan & SDM, Fardhi Sjahrul Ade, beserta manajemen dan puluhan karyawan.

Direktur Utama PT Semen Gresik, Muchamad Supriyadi, menuturukan bahwa agenda agenda ini sebagai peringatan 4 tahun core values Akhlak BUMN. Perusahaan mengajak seluruh insan Semen Gresik untuk senantiasa menerapkan dan menjaga pola hidup sehat, salah satunya dengan rutin berolahraga.

“Dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat, ini sebagai ihktiar perusahaan dalam memperhatikan kesehatan dan kebugaran para karyawan, sehingga harapannya mampu meningkatkan produktivitas kinerja karyawan,” terangnya.

Manajemen & ratusan karyawan PT Semen Gresik menggelar kegiatan jalan bersama dalam rangka memperingati 4 tahun core values Akhlak yang bertajuk “jalan sehat fantastic four Akhlak” di area sekitar Pabrik Rembang, Selasa (16 Juli 2024). Foto: Humas SG

Ia menambahkan, sosialisasi dan internalisasi budaya Akhlak secara konsisten terus digaungkan kepada seluruh insan Semen Gresik. Sehingga, nilai-nilai AKHLAK mampu terus tertanam di benak seluruh insan perusahaan.

“Kami berharap penerapan nilai AKHLAK dapat semakin diamalkan dan dilaksanakan seluruh insan baik dalam pekerjaan maupun kehidupan sehari-hari. Tak lupa juga kepada para pemimpin harus bisa menjadi panutan yang baik di lingkungan kerjanya,” ungkapnya.

Hal senada juga disampaikan oleh agent of change Akhlak Semen Gresik 2024, Kiagus Yonori Eka, bahwa total sebanyak 153 peserta yang terdiri dari para karyawan, anak usaha, dan mitra.

“Alhamdulillah, antusias peserta yang mengikuti jalan sehat sangatlah baik dan semoga terus terjaga, sehingga harapannya mampu membentuk pola hidup yang sehat,” jelasnya.

Wied