Gunawan menyebut, pada tahun 2022 di persawahan Kelurahan Bergas Lor ini pernah menggambar wajah sosok pejabat di Jawa Tengah.
Dari hasil sentuhan tanam padi Seni Pari Corek tersebut, dari kejauhan terlihat membentuk sebuah gambar wajah sang pejabat. Gunawan dengan ketelatenannya menanam padi menggunakan sentuhan seni, hingga mampu mendatangkan tambahan pendapatan.
Sebagai konten kreator Pokdarwis di Bergas Lor, Gunawan sangat kreatif dengan ide-ide baru yang unik. “Dengan menggambar wajah pejabat atau seorang pemimpin yang dikagumi masyarakat di tengah sawah ternyata sangat menarik ribuan masyarakat untuk berdatangan, setelah mereka melihat unggahan gambar di media sosial, mereka berkunjung untuk melihat langsung,” kata Gunawan kepada Suarabaru.id belum lama ini.
Menurut Gunawan, seni Pari Corek ini akan makin terlihat jelas keindahannya saat dipotret menggunakan drone dari ketinggian.
Gunawan juga mengaku saat ini ingin menggambar wajah Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi yang sudah lama diimpikannya.
“Saya ingin sekali bertemu dengan Bapak Kapolda Ahmad Luthfi, dan ingin menggambarnya melalui sentuhan tanam padi seni Pari Corek. Saya yakin kehadiran gambar Pak Luthfi di sawah nanti akan meningkatkan wisatawan yang datang di desa ini,” ucap Gunawan.
Gunawan merasa yakin jika sosok Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi bakal support desa wisatanya yang kini terus berkembang.
Ning S