Anggota DPRD Jateng Sri Hartini menjajal Becak Listrik Prabowo yang dibagikan ke penarik becak yang ada di Kudus. Foto: Ali Bustomi

KUDUS (SUARABARU.ID) – Puluhan becak listrik Prabowo (Cakpro) Mas Dar dibagikan kepada para penarik becak yang ada di Kabupaten Kudus.

Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian presiden terpilih Prabowo Subianto dan Ketua DPD Partai Gerindra Jateng Sudaryono kepada masyarakat bawah.

Penyerahan dilakukan oleh koordinator Cakpro Mujiburrohmah dan Anggota DPRD Jateng Sri Hartini di Desa Pasuruhan Lor, Sabtu (20/7).

Total ada 30 Cakpro yang diberikan kepada para penarik becak. Para penerima tersebut merupakan penarik becak yang berusia lansia dan diprioritaskan bagi yang belum memiliki becak sendiri.

Mujiburrohman, selaku koordinator Cakpro mengatakan pemberian bantuan ini didasari kesedihan Presiden terpilih Prabowo Subianto saat melihat para penarik becak lansia yang masih harus mengayuh becak.

Dan akhirnya, program tersebut terealisasi atas inisiatif Ketua DPD Partai Gerindra Jateng Sudaryono yang kebetulan sebelumnya berniat untuk mencalonkan diri sebagai Calon Gubernur Jateng.

“Meski Mas Dar sudah jadi Wamen dan tidak nyagub lagi, program tetap berjalan,”katanya.

Mujib menyampaikan Cakpro ini diberikan terutama bagi penarik becak yang lansia serta masih menyewa becak.

“Jadi becak ini boleh digunakan sampai rusak, tapi tidak boleh dijual,”tandasnya.

Mujib juga menyampaikan bahwa meski sudah dilantik menjadi Wakil Menteri Pertanian, Sudaryono tetap akan melakukan program yang bersentuhan langsung ke masyarakat.

Sementara, Anggota DPRD Jateng, Sri Hartini menyampaikan sebenarnya rencana pembagian Cakpro sudah direncanakan sejak lama dan akan dikemas dalam senam massal dengan melibatkan seribu orang.

Namun, ternyata pada kelanjutannya Sudaryono akhirnya dilantik menjadi Wakil Menteri Pertanian, sehingga pembagian Cakpro dilakukan secara sederhana.

“Ya meski sedikit kecewa, tapi karena perintah Pak Prabowo, kita tetap menghormati,”ujarnya.

Sri Hartini menambahkan, melalui bantuan Cakpro ini, nantinya para penarik becak yang lansia tak perlu setoran lagi karena memiliki becak sendiri.

Darmuin, salah satu penerima bantuan Cakpro menyampaikan terima kasih atas program yang diberikan Sudaryono. Dia mengaku bantuan tersebut sangat bermanfaat baginya untuk menafkahi keluarga.

“Selama ini untuk narik saya sewa becak milik orang. Dengan adanya bantuan ini, kami sangat terbantu,”paparnya.

Ali Bustomi