Muhammad Reza Pahlevi Isfahani dan Sabar Karyaman Gutama. Foto: dok/pbsi

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Pasangan ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Muhammad Reza Pahlevi Isfahani, secara mengejutkan lolos ke babak empat besar turnamen bulu tangkis Indonesia Open 2024.

Berlaga di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (7/6/2024), ganda putra peringkat 29 dunia itu, menghentikan perlawanan pasangan Taiwan, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan, dengan skor 21-17, 14-21, 21-16.

Dalam keterangan persnya usai pertandingan, juara Spain Masters 2024 itu mengaku bermain lepas untuk dapat meraih tiket ke semi final. Sepanjang pertandingan, Sabar/Reza mencoba fokus untuk bisa meraih kemenangan atas pasangan Taiwan berperingkat 12 dunia itu, dalam tempo 58 menit.

BACA JUGA: Video Anggota Satpol PP Kota Tegal Baku Hantam dengan Anak Punk Viral

”Kami sudah mengeluarkan permainan terbaik kami di pertandingan ini. Jujur, saya sempat merasa lelah, tapi rasanya sangat senang. Akhirnya kami bisa meraih kemenangan,” ungkap Reza, seperti dikutip dari siaran pers Humas PP PBSI.

Kemenangan ini juga membuat Sabar/Reza revans atas Lee/Yang. Pada pertemuan sebelumnya, juara Indonesia Masters 2023 Super 100 di Medan itu, kalah dengan skor 11-21, 21-13, 18-21. Pertemuan itu terjadi di babak 32 besar Thailand Masters 2024.

Menurut Sabar/Reza, mereka belajar banyak dari kekalahan itu, dengan bermain tanpa beban. Akhirnya setelah melakukan evaluasi, Sabar/Reza bisa mengeluarkan bentuk permainan terbaiknya, di turnamen level BWF World Super 1000 ini.

BACA JUGA: Advokat Jepara Siap Sukseskan Kongres Nasional Advokat Indonesia Ke-IV

”Menghadapi pertandingan semi final Indonesia Open 2024, kami bermain nothing to lose. Kami tahu wakil Indonesia yang tersisa hanya kami. Jadi pasti kami ingin meraih kemenangan,” ujar Reza.

Di babak semi final, Sabar/Reza akan berhadapan dengan wakil Malaysia, Man We Chong/Kai Wun Tee. Pada laga sebelumnya, ganda putra asal negeri jiran itu mengalahkan wakil Taiwan lainnya, Lu Ching Yao/Yang Po Han, dengan skor 21-17, 18-21, 21-10.

Riyan