blank
Lima tgokoh yang hadir dalam bincang tokoh

JEPARA (SUARABARU.ID) – Dalam rangka menggali gagasan para tokoh yang berniat ikut kontestasi Pilkada di Jepara, maka telah di gelar bincang tokoh di Cafe Box HJNF Corner, Jobokuto, Rabu  (15/5-2024).

Acara    ini menghadirkan lima orang bakal calon bupati – wakil Bupati Jepara yaitu H.Dian Kristiandi S.Sos,  Dr. H.Farizal Adib, S.H, Sp.Not, H.Masykuri,   H.Murdiyanto,S.H dan  Dr. KH.Akhmad Mundoffar AH. M.Pd. Hadiri juga Komisioner KPU Muhammadun, Staf Ahli Bupati Ratib,  dan sejumlah tokoh

blank
Peringatan 1 tahun Yayasan Konsorsium Lembaga Swadaya Masyarakat Kabupaten Jepara yang ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Dr Djoko T Purnomo

Dalam  bincang tokoh ini menghadirkan 8 orang panelis  yaitu Dr. Djoko T Purnomo, Bambang Budiyanto,S.H,S.Sos,C.Med,  Drs Hadi Priyanto, MM, Ir. Deddy Sugito, MM, Candra Yulia K.,  Supriyadi,  Arifin dan Arif. Sedangkan moderator adalah Dinda Kirana dan Winarto.

Menurut Ketua Yayasan Konsorsium Lembaga Swadaya Masyarakat Kabupaten Jepara, Dr Djoko T. Purnomo, bincang tokoh ini adalah salah satu wujud peran masyarakat  dalam memilih bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Jepara yang visioner dan berintegritas.

Ada sejumlah isu yang mengemuka dalam  bincang tokoh yang disampaikan oleh panelis mulai dari upaya pelestarian kembali seni ukir, stunting, infrastruktur, hiburan malam  hingga pelestaraian seni tradisi. Juga kiat dalam menciptakan pemerintah yang bersih.

Bagi  yang mau menyimak jalannya bincang tokoh bisa melalui Channel You TGube JinawiTV: [email protected] dan Radio R-Lisa: [email protected]

Sebelumnya bincang tokoh telah dilakukan peringatan 1 tahun Yayasan Konsorsium Lembaga Swadaya Masyarakat Kabupaten Jepara yang ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Dr Djoko T Purnomo, ketua Yayasan Konsorsium LSM Kabupaten Jepara

Hadepe