JEPARA (SUARABARU.ID) – Pimpinan Cabang Aisyiyah ( PCA ) Donorojo, Jepara salurkan paket sembako kepada keluarga kurang mampu di ranting- ranting Jumat, 29 Maret 2024. Dalam kegiatan bhakti sosial ramadhan ini Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) bersinergi dengan Pimpinan Aisyiyah Ranting (PRA) Donorojo.
“Sesungguhnya naungan seorang mukmin pada hari kiamat adalah sedekah.” Hadits Riwayat Ahmad ini telah menginspirasi ibu-ibu Aisyiyah untuk lebih bersemangat, bergerak, dan menggerakkan, mengumpulkan sembako secara ikhlas semata-mata karena ingin merasakan nikmatnya bersedekah.
“Alhamdulillah dalam kurun waktu dua mingguan, hari ini telah terkumpul dari para anggota Aisyiyah dan berhasil dikemas menjadi 65 paket yang terdiri dari beras, minyak goreng, dan gula pasir, “ungkap Siti Nurhidayah sebagai Sekretaris PCA sekaligus promotor kegiatan ini.
Kegiatan Bakti Sosial yang perdana ini diharapkan menjadi awal kebiasaan baik yang akan terus berlanjut tidak hanya di bulan Ramadan saja. Disamping untuk sekadar membantu, kegiatan ini juga untuk mempererat tali kekeluargaan dan silaturahmi antar anggota Aisyiyah se-Donorojo.
“Untuk sementara, paket sembako tersebut baru bisa diberikan kepada keluarga kurang mampu yang berdomisili di Ranting-Ranting Aisyiyah. Semoga di tahun-tahun mendatang akan bertambah baik, kualitas dan kuantitasnya.” Tutup Sulastri, ketua PCA Donorojo saat berbincang dengan ibu-ibu Aisyiyah lainnya di akhir kegiatan.
Sindi Novitasari – Siti Nurhidayah – Kusnitah