blank
Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan bersama jemaat gereja Katolik Stella Maris Jepara

JEPARA (SUARABARU.ID) – Untuk memastikan kegiatan peribadatan Tri Hari Suci yakni Kamis Putih, Jumat Agung, Sabtu Suci, Minggu Paskah berjalan lancar,  Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan memantau  pengamanan beberapa gereja yang berlokasi di Kabupaten Jepara Jumat (29/3/2024)..

“Dari hasil pantauan, rangkaian kegiatan peribadatan berjalan dengan lancar dan kondusif. Kemudian  jemaat juga mengikuti kegiatan tersebut dengan baik,” ujar AKBP Wahyu saat ditemui disela-sela kegiatan pengecekan di Gereja Katolik Stella Maris Gereja lain yang dikunjungi  adalah Gereja Bethel Tabernakel Kristus Alfa Omega, GKMI Jepara dan GITJ Jepara.

AKBP Wahyu menyampaikan, pihak kepolisian siap mengamankan pelaksanaan rangkaian ibadah pada Tri Hari Suci. Nantinya pihak kepolisian akan siaga memastikan ibadah berjalan lancar.

blank
Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan bersama Majelis GITJ Jepara

“Polres Jepara sendiri telah menerjunkan 116 personel dalam pengamanan rangkaian ibadah pada Tri Hari Suci Paskah tahun 2024. Selain ditempatkan di gereja-gereja, personel pengamanan juga dalam bentuk tim mobile untuk melaksanakan patroli,” jelasnya.

Kapolres juga menambahkan, jika sebelumnya Polres Jepara juga telah melaksanakan sterilisasi di gereja-gereja sebelum pelaksanaan Tri Hari Suci Paskah.

Kapolres berharap, dengan upaya-upaya yang dilakukan ini, pelaksanaan Paskah khususnya di wilayah Kabupaten Jepara dapat berjalan dengan lancar dan kondusif.

Hadepe