blank
BERLUBANG - Petugas Satlantas Polres Batang tengah memberi tanda pada jalan yang berlubang. (Foto: Diskominfo Batang)

BATANG (SUARABARU.ID) – Lubang-lubang di sepanjang jalur Pantura makin menganga akibat hujan lebat beberapa hari terakhir. Satlantas Polres Batang segera memberikan tanda peringatan agar pengendara waspada, serta meminta pihak terkait segera melakukan perbaikan, supaya tak lagi memakan korban.

Kasatlantas Polres Batang AKP Wigiyadi menyampaikan, sejumlah titik di jalur Pantura rawan terjadi lakalantas diakibatkan munculnya lubang usai hujan. Di antaranya sepanjang Jalan Jenderal Sudirman, Urip Sumoharjo, Sambong, Tulis hingga wilayah Subah.

“Lubang itu menjadi ancaman bagi pengendara yang kurang berhati-hati, terlebih saat hujan. Yang terbaru, di daerah Sambong terjadi laka tunggal yang disebabkan lubang yang cukup lebar dan dalam,” katanya, saat menunjukkan lubang di Jalan Jenderal Sudirman Batang, Kabupaten Batang, Kamis (14/3/2024).

Agar penanganan segera dilakukan, Satlantas menggandeng Dishub dan Dinas PUPR Batang, untuk melihat langsung kondisi jalan yang berlubang. “Kami juga segera menghubungi pihak PPK 1 dan 2, agar dilakukan perbaikan jalan sementara, untuk meminimalisasi laka,” tegasnya.

Apabila perbaikan tidak secepatnya dilakukan, dikhawatirkan saat Operasi Ketupat Candi, atau arus mudik tiba, akan menimbulkan lebih banyak korban lakalantas akibat jalan rusak. “Dari data yang ada, sebanyak tiga laka tunggal terjadi di jalur Pantura. Maka pengendara tetap mengedepankan kewaspadaan, agar keselamatan berlalulintas dapat terwujud,” ujar dia.

Nur Muktiadi