blank
Ketum KONI Jateng beserta jajarannya, menggelar rapat panitia persiapan Rakerprov Tahun 2023. Foto: riyan

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Wakil Ketua Panitia Pelaksana Rapat Kerja Provinsi (Rakerprov) KONI Jawa Tengah, Ali Purnomo mengatakan, sebanyak 35 KONI Kabupaten/Kota, Pengprov Cabang Olahraga dan Badan Fungsional, menyatakan diri akan hadir di acara ini. Rakerprov sendiri akan digelar di Hotel Grand Candi, Semarang, Minggu-Senin (21-22/1/2024) mendatang.

”Panitia Pelaksana dengan supervisi Ketua Umum KONI Jateng, siap menggelar Rakerprov KONI tahun 2023 yang digelar pada 2024,” kata Ali dalam keterangannya kepada sejumlah awak media di Semarang, Selasa (16/1/2024).

Dijelaskan dia, guna menyiapkan pelaksanaan Rakerprov, panitia telah menggelar setidaknya dua kali rapat. Dan rapat terakhir telah dilaksanakan pada Jumat (13/1/2024) lalu. Dan tema yang diangkat kali ini ‘Memantapkan Langkah Menuju PON XXI/2024 Aceh-Sumut’.

BACA JUGA: Antisipasi Terjangkitnya Demam Berdarah, Babinsa Jati Blora Gencarkan Fogging

”Hal-hal yang berkaitan dengan rapat kerja misalnya, undangan terkirim 14 hari sebelum pelaksanaan acara. Kemudian materi sidang juga sudah terkirim seminggu sebelumnya. Jadi Rakerprov tinggal digelar,” imbuh Ali, yang juga merupakan Kabid Hukum Keolahragaan KONI Jateng itu.

KONI Jateng dalam Rakerprov ini mengundang masing-masing dua orang perwakilan KONI Kabupaten/Kota, Pengprov dan Badan Fungsional. ”Karena itu, dalam Raker hanya akan dibentuk dua komisi, Binpres (Komisi A) dan Organisasi/Hukum (B). Hal lain yang akan dibahas, paparan kesiapan calon tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov 2026),” lanjutnya.

Seperti diketahui, KONI Semarang Raya dengan Koordinator KONI Kota Salatiga, akan menjadi tuan rumah. Bendera Porprov Jateng sudah diterimakan kepada Wali Kota Salatiga, Sinoeng Nugraha Rachmadi (ketika itu), saat penutupan Porprov 2022, di Jepara, pada Agustus 2023 silam.

Riyan