blank
Delegasi Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Semarang (FTP USM) yang dipimpin Prof Dr Haslina MSi dan Koordinator Asia Pacific Net Work for Sustainable Agriculture Food and Energy (SAFE), Prof Dr Novizar Nazir melaksanakan kunjungan ke Institut Penyelidikan Produk Halal, Universitas Putra Malaysia (IPPH UPM) pada hari ke-2 kunjungan kerja ke Malaysia pada 15 Desember 2023.

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Delegasi Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Semarang (FTP USM) yang dipimpin Prof Dr Haslina MSi dan Koordinator Asia Pacific Net Work for Sustainable Agriculture Food and Energy (SAFE), Prof Dr Novizar Nazir melaksanakan kunjungan ke Institut Penyelidikan Produk Halal, Universitas Putra Malaysia (IPPH UPM) pada hari ke-2 kunjungan kerja ke Malaysia pada 15 Desember 2023.

Rombongan delegasi diterima oleh Pimpinan IPPH UPM, Prof. Ir. Dr. Yus Aniza Yusof dan jajarannya di kantor IPPH Jl Putra Infoport 43400UPM Serdang Malaysia.

Pada kesempatan itu Prof Yus Aniza yang pernah menjadi keynote speaker pada Seminar Internasional SDGs Universitas Semarang tahun 2022 lalu mengatakan, IPPH melaksanakan riset halal (pangan) dan kebijakan serta manajemen halal.

Pada bidang riset halal program riset antara lain ketelusuran, keaslian dan kualitas produk halal, sementara pada bidang kebijakan dan manajemen halal penyelidikan dalam bidang syariah, undang-undang, polisi, pengurusan pemasaran produk halal serta analisis sampel/produk.

”IPPH yang mulai operasional sejak tahun 2003 juga memberikan pelayanan pada akademik dengan membuka program doktoral dan post-doctoral, serta publikasi dengan menerbitkan jurnal iklmiah bidang halal. Pada kesempatan tersebut IPPH membuka diri untuk melakukan kerja sama bidang riset halal, pertukaran tenaga dosen dan mahasiswa,” katanya.

Muhaimin