blank
Kondisi rumah milik Zaquan warga Desa Jati Pecaron, Kecamatan Gubug, Grobogan sesuai terbakar Senin 11 Desember 2023. Foto: Damkar Satpol PP Grobogan

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Rumah milik Zaquan (59) warga Jatipecaron, Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan terbakar, Senin subuh 11 Desember 2023.

Kapolres AKBP Dedy Anung melalui Kapolsek Gubug Iptu Sunarto mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran tersebut. Menurut informasi kebakaran rumah milik Zaquan bermula ketika istrinya bernama Alhidayah sedang salat subuh.

Setelah selesai salat, Alhidaya mendengar suara seperti benda terbakar dari arah ruang depan. Karena curiga, istri dari Zaquan tersebut kemudian bergegas menuju ke ruang tamu untuk mencari tahu.

Ternyata ketika sampai di ruang tamu, saksi melihat api sudah membesar di ruang depan. Menurut Alhidayah kepada petugas, api sudah membakar sebagian rumah sebelah kanan.

Kontan Alhidayah berteriak kebakaran dan didengar suami dan warga sekitar yang lalu berdatangan ke tempat kejadian. Api yang sudah terlanjur membesar membuat warga kesulitan memadamkan apalagi hanya menggunakan peralatan seadanya. Sehingga salah seorang warga melaporkan kejadian itu ke Polsek Gubug.

blank
Petugas damkar menyemprotkan air guna memadamkan api yang membakar rumah di Desa Jatipecaron, Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan pada Senin subuh 11 Desember 2023. Foto: Damkar Satpol PP Grobogan

Kasi Pencegahan Kebakaran Damkar Satpol PP Grobogan Sulardi ketika dihubungi menjelaskan, pos damkar setelah menerima laporan kebakaran segera memberangkatkan petugasnya ke Desa Jati Pecaron.

Kondisi rumah milik Zaquan warga Desa Jati Pecaron, Kecamatan Gubug, Grobogan sesuai terbakar Senin 11 Desember 2023.

Dugaan Penyebab Kebakaran “Di bawah komandan regu Edi Susanto, petugas damkar sekira pukul 04.32 WIB berangkat ke lokasi kebakaran di Deca Jati Pecaron, Kecamatan Gubug,” ujar Sulardi, Senin 11 Desember 2023.

Hingga saat ini polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran rumah milik Zaquan. Namun berdasarkan keterangan pemilik rumah, api diperkirakan berasal dari korsleting listrik trafo adaptor di atas kulkas.

“Pemilik rumah mengalami kerugian Rp50 juta akibat kejadian tersebut. Tidak ada korban jiwa maupun luka,” tambah Kapolsek Gubug Iptu Sunarto. Sebelumnya, pada Minggu (10/12/2023) malam, terjadi kebakaran kandang ayam beserta isinya di Desa Bandungharjo, Kecamatan Toroh, Grobogan. Penyebabnya diduga korsleting listrik dengan kerugian mencapai Rp1,5 miliar.

Tya Wiedya