blank
Siti Atikoh mengikuti Senam Sicita bersama warga setempat, yang digelar di Alun-alun Kota Serang, Banten, dalam rangka safari politiknya. Foto: tmgp

SERANG (SUARABARU.ID)– Keberadaan istri Calon Presiden (Capres) RI 2024, Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti, langsung diserbu emak-emak usai mengikuti senam di Alun-alun Kota Serang, Banten, Senin (11/12/2023). Acara senam itu diikuti simpatisan dan masyarakat umum, yang berolahraga di pusat Ibu Kota Banten ini.

Tiba di lokasi sekitar pukul 06.20 WIB, Atikoh terlihat didampingi Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, dan politikus PDI Perjuangan DKI Ima Mahmudah. Selain itu, terlihat pula kader dari PDI Perjuangan Banten, dan anggota partai pengusung Ganjar-Mahfud.

Atikoh kemudian langsung menyapa masyarakat di lapangan. Senam Indonesia Cinta Tanah Air (Sicita) ini berlangsung meriah. Atikoh yang bergerak penuh energik, memantik semangat para emak-emak lain yang hadir.

BACA JUGA: Jelang Debat Pilpres, Ganjar ‘Healing’ di Mall Grand Indonesia

blank
Sejumlah warga usai melakukan Senam Sicita berebut untuk bisa melakukan foto bersama Siti Atikoh. Foto: tmgp

Senam berlangsung hingga empat putaran, termasuk senam aerobik. Setiap jeda, Atikoh langsung diserbu para ibu dan kaum hawa yang berada di lokasi, yang ingin melakukan foto bersama istri capres nomor urut tiga itu.

”Ibu salam kenal ya, dari Serang, Ganjar-Mahfud menang bu,” teriak salah satu peserta senam.

Ibu dari Muhammad Zinedine Alam Ganjar itu pun, mengaku sangat senang melihat antusiasme warga Kota Serang, untuk berolahraga. Atikoh mendorong, agar masyarakat rutin melakukan olahraga.

BACA JUGA: Pemprov Jateng Terima Penghargaan Pembina HAM Terbaik dari Menkumham

”Jangan mager (malas gerak-red), pokoknya apapun itu setiap hari harus olahraga, walaupun hanya seperempat jam, setengah jam saja. Karena itu sangat bagus untuk membahagiakan diri sendiri, juga untuk kesehatan kita,” pesan dia.

Usai senam, Atikoh melanjutkan kegiatan dengan melakukan blusukan di Pasar Induk Rau. Atikoh menyapa warga, sekaligus mengecek stabilitas harga komoditas pangan.

Riyan