blank
Peserta dialog nasional kelembagaan bersama PKY Jateng. Foto: Dok/PKY

BANYUMAS (SUARABARU.ID) – Penghubung Komisi Yudisial RI Wilayah Jawa Tengah (PKY Jateng) menyelenggarakan dialog nasional kelembagaan yang fokus pada peran Komisi Yudisial dan partisipasi masyarakat dalam menciptakan peradilan bersih.

Kegiatan ini berkolaborasi dengan Perseduluran Kie Bae Banyumas, menghadirkan diskusi dan pementasan drama yang menginspirasi. Dialog ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara lembaga Komisi Yudisial dan masyarakat dalam mencapai peradilan yang adil dan transparan.

Muhammad Farhan, Koordinator PKY Jateng mengatakan, dalam atmosfer yang penuh semangat, para peserta diajak untuk terlibat dalam diskusi mendalam tentang peran krusial Komisi Yudisial dan bagaimana masyarakat bisa turut serta dalam menciptakan sistem peradilan yang bersih dan adil.

Dikatakan, acara ini menarik perhatian dengan pementasan drama yang menggugah hati, disajikan oleh Perseduluran Kie Bae, memberikan dimensi seni yang kreatif pada dialog kelembagaan tersebut.

Farhan juga menyampaikan pesan penting tentang kebersamaan dalam mencapai peradilan yang transparan dan bersih di tengah-tengah masyarakat.

“Keterlibatan aktif dari peserta dalam dialog nasional kelembagaan ini, apalagi dibalut dengan nuansa drama pementasan seni. Sehingga acara ini menjadi platform efektif untuk menyampaikan pesan penting dalam menjaga peradilan di Indonesia,” ujar Farhan. Jumat (24/11/2023).

PKY Jateng Juga menyampaikan apresiasi kepada Perseduluran Kie Bae Banyumas atas kontribusi mereka dalam menyelenggarakan acara dan berharap dialog semacam ini dapat memperkuat sinergi antara kelembagaan Komisi Yudisial dengan masyarakat dalam menciptakan peradilan yang adil dan berintegritas.

Ning S