JEPARA (SUARA BARU.ID) – Dalam rangka Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) tahun 2023 tingkat Kabupaten Jepara, SMP Negeri 1 Jepara tetap mendominasi kejuaraan. Dalam lomba yang dilaksanakan di SMP Negeri 3, Kamis, (2/11/23) yang diikuti 60 SMP di Kabupaten Jepara, SMPN 1 berhasil meraih empat juara I cabang lomba dan berhak mewakili Jepara ke tingkat provinsi. Sedang satu siswa juara II dan 1 siswa juara III
“Alhamdulilah SMP 1 Jepara masih bisa mempertahankan prestasi lomba FTBI seperti tahun kemarin. Ini berkat dukungan semua pihak mulai guru, pembimbing, komite, dan orang tua wali murid,” kata Basuki, Kepala SMP Negeri 1 Jepara saat ditemui Jumat, (3/11/23).
Ia juga mengatakan bahwa kunci sukses meraih prestasi adalah totalitas. Dari memilih siswa, menyeleksi, mencari pembimbing yang profesioanal, sampai berlatih secara intens. “Semua dipersiapkan secara matang lebih kurang dua bulan,” tutur Basuki
Karena totalitas tersebut akhirnya membuahkan hasil meraih 6 kejuaraan. Kejuaraan tersebut adalah juara 1 pidato putra (Putu Soka Dejavu A), juara 1 mendongeng putra (Erlangga Darodjati) , juara 1 membaca tulis putra (Rhestu Aei Hidayat), juara 1 membaca tulis putri Altafunnisa Namira), juara 2 mendongeng putri Zafirah Hasnah), dan juara 3 pidato putri (Athali Rizqiela N. Husna).
Sementara Suyanto, Waka Kesiswaan sangat mengapresiasi sekali usaha dan perjuangan peserta. “Selamat atas prestasi yang diraih teruslah mengukir prestasi di segala bidang. Semoga kalian menjadi inspirasi bagi peserta didik lain,” katanya di sela-sela aktivitas.
Sebagian guru menyampaikan slogan Espentura Jaya…. Jaya….Jaya melalui grup WhatsApp.
“Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) merupakan kegiatan yang sangat positif. Diharapkan generasi muda dapat melestarikan bahasa daerah. Khususnya peserta didik SMP Negeri 1 Jepara bangga menggunakan bahasa daerah,” papar Diyah Ayu Megawati salah satu pembimbing peserta sekaligus guru Bahasa Jawa.
Hadepe – Warsih