blank
Mikel Arteta/dok

(SUARABARU.ID) – Pekan ke-11 Liga Primer Inggris 2023-2024 akan menghadirkan satu laga menarik antara Newcastle United dan tamunya, Arsenal.

Duel ini bakal berlangsung di Stadion St James’ Park, Minggu (5/11/2023) pukul 00.30 WIB.

Arsenal bertekad mempertahankan rekor belum terkalahkan di Premier League musim ini.

The Gunners juga ingin kembali ke jalur kemenangan selepas ditumbangkan West Ham United 1-3 pada babak 16 besar Piala Liga Inggris (Carabao Cup).

Manajer Arsenal Mikel Arteta mengaku timnya tampil buruk saat disingkirkan West Ham.

Menurut Arteta, kekalahan di markas The Hammers itu murni kesalahannya dalam menurunkan susunan pemain.

Rotasi dilakukannya demi menjaga kondisi Martin Oedegaard dan kolega di tengah jadwal yang padat.
’’Kami ingin menjadikan rasa sakit ini untuk mempersiapkan diri sebaik-baiknya ketika menghadapi Newcastle nanti,’’ kata Arteta seperti dilansir dari BBC Sport.

Melawan Newcastle, pelatih asal Spanyol ini akan menurunkan kekuatan terbaiknya, kecuali yang sedang cedera seperti striker Gabriel Jesus.

Arteta menegaskan The Magpies jelas lawan yang menyulitkan.

Karena itu, dia berharap skuadnya lebih dulu bermain agresif dan jangan sampai kejadian kontra West Ham terulang.

Di kubu Newcastle, manajer Eddie Howe meminta Kieran Trippier dan kawan-kawan tak terlena oleh kemenangan 3-0 atas Manchester United di fase 16 besar Carabao Cup.

Dia mau skuadnya tidak lagi ceroboh seperti pekan lalu saat ditahan imbang Wolverhampton Wanderers 2-2.

Howe optimistis Trippier dan kolega mampu mengimbangi Meriam London yang dikenal agresif dan ofensif sepanjang pertandingan.

Untuk mencetak gol, dia masih mengandalkan trio penyerang Miguel Almiron, Callum Wilson, dan Anthony Gordon.

mm