blank
Dandim 0709 Letkol Czi Ardianta Purwandhana bersama umat Kristiani berfoto bersama usai sarasehan kebangsaan, Jumat 27/10.(Foto:SB/MUKI Kebumen)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Dandim 0709 Kebumen Letkol Czi Ardianta Purwandhana menjadi narasumber pada sarasehan wawasan kebangsaan bersama umat Kristiani di Makodim, Jumat (27/10).

Sarasehan kebangsaan berkat kerja sama DPD Majelis Umat Kristen Indonesia (MUKI) Kebumen bersama Kodim 0709 dengan tema “Peningkatan Wawasan Kebangsaan untuk Merajut Kesatuan dan Persatuan Anak Bangsa.”

Kegiatan di Aula Makodim 0709. Sebagai pembicara tunggal Dandim 0709 Letkol Czi Ardianta Purwandhana Shub Int Mhan. dan dipandu oleh moderator Teguh Hindarto Ssos MTh. Hadir pula Ketua DPD MUKI Kebumen Hardi Nugroho.

blank
Dandim 0709 Letkol Czi Ardianta Purwandhana menjadi narasumber sarasehan kebangsaan dipandu Teguh Hindarto dan Ketua MUKI Kebumen Hardi Nugroho.(Foto:SB/MUKI Kebumen)

Menurut Dandim 0709, di tengah situasi sosial politik global dan dinamika nasional, wawasan kebangsaan diperlukan untuk mempertegas identitas sejarah, budaya dan nilai-nilai yang melekat dalam suatu bangsa dengan melibatkan kesadaran terhadap persatuan, keragaman serta tanggungjawab terhadap pembangunan negara.

Lius Sarumaha selalu ketua panitia sarasehan mengatakan, sarasehan ini untuk memberikan wawasan kebangsaan bagi umat Kristiani. Hal ini merupakan acara pertama DPD MUKI di Kabupaten Kebumen.

Ke depan ia berharap umat Kristiani Kebumen bisa saling bersinergi untuk memberi warna dan dampak yang baik bagi kemajuan Kebumen.

Ketua DPD MUKI Hardi Nugroho menjelaskan, kedudukan MUK merupakan Ormas nonpartai, jadi harus bersinergi dengan semua pihak. Salah satunya dengan TNI di Markas Kodim 0709 di bawah pimpinan Letkol Czi Ardianta.

“MUKI bukan milik satu denominasi gereja, tetapi bergerak untuk keumatan Kristen secara menyeluruh,”tandas Hardi.

Acara dihadiri sekitar 100 peserta dari berbagai elemen Kristiani (warga jemaat dan organisasi Kristen). Dibuka oleh Aris Yunanto SIP MSi selalu Sekcam Kebumen, mewakili pemerintahan daerah Kebumen.

Komper Wardopo