blank
Petugas berusaha memadamkan api dalam kebakatan yang terjadi di Jalan Trikora, Lingkungan Ngabean, Kota Purwodadi, Kamis, 12 Oktober 2023. Foto: Damkar Satpol PP Grobogan.

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Sebuah rumah yang berlokasi di di Jalan Trikora, Lingkungan Ngabean, belakang RSUD dr Soedjati Purwodadi, Grobogan terbakar, Kamis, 12 Oktober 2023, sekitar pukul 18.30.

Kasi Pencegahan Damkar Satpol PP Grobogan, Sulardi, peristiwa kebakaran di rumah Supiyo (64) tersebut diketahui oleh Rahmat, tetangga korban. “Saat itu, Rahmat mencium bau kabel terbakar. Namun, saat keluar rumah, dirinya tidak melihat ada tanda kebakaran,” kata Sulardi.

Barulah ketika Izal yang tinggal di depan rumah korban hendak memperbaiki sepeda motornya, melihat kobaran api sudah melalap rumah yang saat itu sedang dalam keadaan kosong.

Warga yang mengetahui adanya kebakaran ini berupaya untuk memadamkan api dengan APAR. Namun, api terus berkobar hingga akhirnya seorang warga mendatangi Tim Damkar Satpol PP Grobogan untuk melakukan pemadaman.

“Setelah ada warga yang datang ke Pos Damkar Satpol PP Grobogan, kami langsung mendatangi lokasi kejadian dan Alhamdulilah api berhasil kita padamkan dan kita teruskan dengan pendinginan,” ujar Sulardi.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun rumah dan seluruh perabotan rumah tangga serta mesin kompresor hangus terbakar.

“Warga berhasil menyelamatkan satu unit mobil yang diparkirkan di sebelah rumah korban untuk mengantisipasi kebakaran lebih besar,” ujar Sulardi.

Akibat peristiwa kebakaran ini, korban menderita kerugian hingga Rp60 juta. Dari informasi yang dihimpun, peristiwa kebakaran ini disebabkan korsleting listrik pada kabel kipas angin.

“Untuk bentuk rumah yang terbakar ini separuh terbuat dari tembok dan separuh lagi dari kayu,” tambahnya.

Adanya insiden ini, Sulardi meminta kepada masyarakat agar waspada terhadap bahaya kebakaran, termasuk pada saat musim kemarau saat ini.

“Periksa kembali kabel yang ada di rumah Anda secara berkala agar terhindar dari bahaya kebakaran dan pastikan alat elektronik di rumah Anda dalam kondisi sudah off saat ditinggal berpergian. Mari bersama-sama kita  mencegah terjadinya kebakaran karena mencegah lebih baik,” pesan Sulardi.

Tya Wiedya