blank
Wakil Rektor III USM Dr Muhammad Junaidi SHI MH (kanan) menerima naskah MoU dari Agung Hariyadi SE MM dari Disporapar Jawa Tengah di GOR Pesantenan Pati pada 9 September 2023.(Foto:News Pool USM)

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Universitas Semarang (USM) dan Pemprov Jawa Tengah berkolaborasi membangun Jawa Tengah.

Kesepakatan itu dituangkan dalam Memorandum of Understanding (MoU) yang ditandatangani Rektor USM Dr Supari ST MT dan Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo.

Naskah nota kesepahaman kedua belah pihak tersebut diserahkan oleh Agung Hariyadi SE MM dari Disporapar Jawa Tengah di GOR Pesantenan Pati pada 9 September 2023.

”MoU ini berkaitan utamanya kerja sama dalam semua bidang dalam hal penyelenggaraan pemerintahan, khususnya memajukan prestasi olahraga Jawa Tengah,” kata Wakil Rektor III USM Dr Muhammad Junaidi SHI MH seusai menerima naskah MoU.

Dia berharap, kerja sama ini dapat ditindaklanjuti baik di setiap perangkat daerah Provinsi Jateng maupun unit atau fakultas di USM.

”Salah satu yang telah dilakukan USM adalah membina mahasiswa atlet dan memberikan beasiswa kuliah di USM bagi atlet Jawa tengah,” ungkapnya.

Menurutnya, USM akan membantu program-program Pemprov Jateng dalam memajukan Jawa Tengah di semua bidang. Kolaborasi tersebut sangat penting untuk kemajuan para atlet dan olahraga di Provinsi Jateng.

”Mahasiswa USM telah mengukir prestasi di kancah nasional dan internasional di berbagai cabang olahraga di antaranya di cabang sepak bola, taekwondo dan pencak silat, bola basket, bulu tangkis, dan bola voli,” ujarnya.

Muhaimin