blank
Bupati Blora secara simbolis menyematkan kartu peserta KKN kepada perwakilan mahasiswa, di Pendopo rumah dinas Bupati Blora. Foto: Kudnadi Saputro Blora

BLORA (SUARABARU.ID) —  Sebanyak 2.373  mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus akan melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Integrasi Kompetensi Moderasi Beragama (IKMB) di wilayah Kabupaten Blora.

Mereka akan melakukan kegiatan KKN di 133 desa yang tersebar di enam kecamatan di Blora.  Menurut catatan bagian Humas Pemkab Blora, KKN dari IAIN Kudus ini merupakan KKN dengan mahasiswa terbanyak yang pernah dilaksanakan di Kabupaten Blora.

Pelepasan para mahasiswa KKN tersebut dilakukan oleh Bupati Blora bersama Rektor IAIN Kudus Prof. Dr. H. Abdurrohman Kasdi, M. Si., dari Pendopo rumah dinas Bupati Blora. Bupati Blora secara simbolis menyematkan kartu peserta KKN kepada perwakilan mahasiswa, Jumat (1/9/2023).

Rektor IAIN Kudus, H. Abdurrohman Kasdi, berpesan kepada para mahasiswanya agar turut berperan, dalam membantu masyarakat desa dan Pemerintah Kabupaten Blora. Termasuk untuk menjaga kepercayaan yang diberikan masyarakat Kabupaten Blora selama KKN.

“Jaga kepercayaan yang diberikan oleh masyarakat  Blora selama KKN di sini,” pesan Rektor IAIN Kudus, H. Abdurrohman Kasdi, kepada para mahasiswa KKN.

IAIN Kudus juga, lanjut H. Abdurrohman Kasdi,  ingin agar para peserta KKN bisa turut mengangkat potensi yang ada di Kabupaten Blora, termasuk untuk giat mempromosikannya lebih luas.

Upload Konten Konten Positif

“Sampaikan kepada dunia sana tentang keberhasilan, prestasi-prestasi, tentang nilai lebih dari Kabupaten Blora.  Bisa dibayangkan dari 2.373 mahasiswa kemudian mengunggah konten-konten positif, prestasi kelebihan dan bahkan mungkin ada destinasi di Kabupaten Blora yang belum tersentuh,” pinta Rektor IAIN Kudus.

Pada kesempatan itu, Bupati Blora H. Arief Rohman, S.IP., M.Si., mengatakan, bahwa pelaksanaan KKN-IKMB dari IAIN Kudus kali ini merupakan terbesar di Kabupaten Blora selama ini.

Nantinya ribuan peserta akan disebar diberbagai desa yang ada di Kecamatan Banjarejo, Tunjungan, Ngawen, Japah, Kunduran, dan Kecamatan Todanan.

 

“Kami ucapkan selamat datang di Kabupaten Blora kepada mahasiswa KKN-IKMB IAIN Kudus,‘’  ucap Bupati Blora.

Optimalkan Potensi Desa

Bupati Blora menginginkan, dengan hadirnya mahasiswa KKN tersebut bisa membantu pemerintah setempat dalam mengoptimalkan potensi desanya. Termasuk memberikan dampak positif baik bagi masyarakat desa maupun mahasiswa KKN.

“Harapannya dengan hadirnya teman-teman mahasiswa yang masih muda dan kreatif ini, dapat membantu Pemerintah Kabupaten Blora dalam menyelesaikan masalah yang ada di Desa melalui optimalisasi pemanfaatan potensi Desa serta dapat menemukan ide yang kreatif dan inovatif dalam pengembangan potensi desa,” harap Bupati Blora.

blank
Para mahasiswa IAIN  Kudus KKN IKMB di wilayah Kabupaten Blora, di Pendopo rumah dinas Bupati Blora. Foto: Kudnadi Saputro Blora

Dalam kesempatan tersebut, hadir sejumlah pejabat penting dari IAIN Kudus, dan dua lulusan IAIN Kudus dari Blora yang berprestasi turut dihadirkan untuk memberikan semangat kepada para mahasiswa, yakni Endang Susanti, warga Desa Sempu, Kecamatan Kunduran, yang meraih indeks prestasi kumulatif (IPK) 3,89.

Juga  Siti Rohwati, warga Desa Kepoh, Kecamatan Jati, yang mendapat IPK 3,83. Meski berasal dari desa pelosok, kedua alumni berprestasi tersebut kini akan menempuh jenjang S2 di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kedua lulusan IAIN Kudus tersebut berbagi pengalaman dan motivasi kepada para mahasiswa.

Kudnadi Saputro