blank
Sup ayam sederhana dan lezat. Foto: Dok/frisianflag.com

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Kamu suka kuliner? Jika kamu hobi kuliner, mungkin menu sup ayam sudah sering kamu nikmati. Selain rasanya yang gurih, segar, dan nikmat, cara membuat sup ayam juga mudah dan simpel.

Resep sup ayam sangat mudah untuk diikuti, dan sangat cocok disajikan untuk lauk makan siang atau kumpul bersama keluarga.

Selain itu, dengan isian sup ayam yang lezat, juga pas sebagai makanan penghangat badan ketika cuaca sedang hujan atau udara dingin. Apalagi jika disantap bersama keluarga tercinta, pasti bikin ketagihan.

Tak hanya mudah untuk dibuat, bahan-bahan pembuatan resep sup ayam juga sederhana dan harganya terjangkau. Kamu cukup merebus semua bahan menjadi satu, lalu ditambah bumbu-bumbu yang diperlukan bersama potongan ayam. Meski resepnya cukup simpel, penting untuk mengolah bumbu-bumbunya dengan tepat agar rasanya tetap lezat.

Hidangan sup ayam cocok disajikan dengan atau tanpa nasi. Kandungan nutrisi di dalamnya penting untuk meningkatkan imunitas tubuh agar tidak mudah sakit. Selain potongan ayam, resep sup ayam yang satu ini juga dipadukan dengan beragam sayuran seperti wortel dan buncis yang kaya akan nutrisi.

Mengutip dari frisianflag.com, ini resep sup ayam sederhana yang bisa kamu coba!

Bahan-bahan:

5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
250 gr ayam fillet
100 gr wortel
100 gr buncis
100 gr jagung manis
1 buah kentang
1 batang seledri
1 batang daun bawang
1 buah tomat
250 ml air
250 ml susu UHT Frisian Flag Full Cream
1 sdt kaldu ayam atau bumbu sop ayam
½ sdt merica Garam sesuai selera
1 sdm minyak goreng

Cara memasak sup ayam sederhana:

1. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum
2. Tambahkan potongan ayam masak hingga berubah warna
3. Tuangkan air, tambahkan kentang, wortel, garam, merica, dan kaldu ayam, lalu masak hingga kentang setengah matang
4. Tambahkan buncis, jagung manis, dan susu UHT Frisian Flag Full Cream, aduk rata, lalu tambahkan tomat, daun bawang, dan daun seledri
5. Angkat dan sajikan sup ayam sederhana ini selagi hangat. Selamat mencoba!

Ning S