blank
Petugas Satlantas Polres Grobogan melakukan olah TKP di lokasi laka lantas  Desa Pulorejo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Grobogan. Foto: Satlantas Polres Grobogan

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Sebuah kecelakaan yang melibatkan truk Mitsubishi B 9886 XPZ dengan sepeda motor Honda Supra HK 6025 PB terjadi di Jalan Raya Semarang – Purwodadi, Rabu, 5 Juli 2023.

Kasat Lantas Polres Grobogan, AKP Deni Eko Prasetyo menjelaskan, insiden ini terjadi saat truk yang dikemudikan Sujono, 54 tahun, warga Magelang Kota, ini berjalan dari arah barat ke timur.

“Pengemudi menjalankan truk tersebut dengan kecepatan sedang. Namun, pada saat mendekati TKP, ada sepeda motor tidak dikenal yang berjalan di depannya,” kata AKP Deni Eko.

Pengemudi truk bermaksud untuk mendahului kendaraan yang ada di depannya. Namun, tiba-tiba muncul sepeda motor Honda Supra X125 K 6025 PB yang dikemudikan Mindarto, warga Plosorejo, Kecamatan Tawangharjo.

“Karena jaraknya sudah dekat antara truk dan motor ini, kecelakaan tidak dapat dihindarkan,” jelas AKP Deni.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun pengendara sepeda motor Honda Supra X125 mengalami luka dan dibawa ke RS Panti Rahayu Yakkum Purwodadi.

“Tidak ada korban jiwa. Pengendara motor mengalami luka dan dibawa ke RS Panti Rahayu Yakkum dan dari pemeriksaan medis ada curiga fraktur pada tangan kanannya,” tambah AKP Deni.

Dengan adanya kejadian ini, pihaknya mengimbau agar pengendara kendaraan di jalan raya untuk berhati-hati. Terutama saat mendahului kendaraan lain.

“Jika mendahului kendaraan lain di depannya, pastikan di jalur lawan memang sedang kosong dan memungkinkan untuk menyalip. Jangan sampai terjadi insiden serupa, tetap berhati-hati dan utamakan keselamatan,” tambah AKP Deni.

Tya Wiedya