blank
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dalam moment peringatan Hari Lahir PPDI ke-17 sekaligus pelantikan sejumlah pengurus PPDI Jawa Tengah di Alun-alun Wonosobo, Kabupaten Wonosobo. Foto: Dok/Humas

Ganjar Pranowo: Kepala Desa, Perangkat Desa dan Masyarakat Harus Kompak!

Sementara Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyampaikan pentingnya kekompakan antar kepala desa, perangkat desa dan masyarakat dalam menyelesaikan tantangan tersebut.

“Kalo antara kepala desa, perangkat desa dan masyarakat semua kompak InshaAllah percepatan pembangunan di level pedesaan juga akan cepat,” kata Ganjar.

Sebelumnya, Provinsi Jawa Tengah sudah mengalokasikan bantuan anggaran sebesar 1,7 triliyun pada tahun ini, naik 100 miliyar dari tahun sebelumnya yakni sebesar 1,6 trilyun.

Untuk itu, dirinya mengimbau untuk menggunakan anggaran yang sudah disediakan dikelola dengan baik, efektif dan tepat sasaran. Terutama dalam penyaluran program prioritas Jawa Tengah, yakni penurunan angka kemiskinan dan stunting.

“Saya titipkan program yang menjadi konsentrasi kita ini, satu penurunan angka kemiskinan ekstrem, kedua adalah stunting. Ini yang kita kerjakan betul dan masih kita proses, maka kontribusi dari teman-teman perangkat desa menjadi sangat penting, karena mereka yang paham betul data yang ada di wilayahnya masing-masing,” terang Ganjar.

Ganjar menilai, banyak model penggunaan anggaran yang bisa diterapkan, salah satunya model padat karya, terutama dengan mempekerjakan keluarga miskin.

“Cara mengerjakannya juga bagus, karena beberapa desa menggunakan anggaran ini dieksekusi dengan model padat karya, sehingga banyak orang bekerja. Apalagi jika keluarga miskin keluarganya ikut bekerja, sehingga pendapatannya meningkat itu bisa menjadi salah satu indikator yang bisa digunakan untuk mengurangi kemiskinan,” ungkap Ganjar.

Dengan dilantiknya kepengurusan PPDI masa bhakti 2023-2028, Ganjar berharap PPDI segera merancang program agar bisa diimplementasikan sesegera mungkin.

“Diharapkan pengurus PPDI segera membuat program, terutama prioritas yang tadi saya tekankan, yakni kemiskinan dan stunting. Kemudian digitalisasi desa agar segera dilakukan supaya layanan masyarakat lebih baik,” tandas Ganjar.

Ning S