blank
Penyuluh pertanian, Lurah Kunden, Ketua Gapoktan Kunden dan Bhabinkamtibmas pimpin rapat Gapoktan Lestari Jaya kelurahan Kunden, Kecamatan Blora, di aula kantor Kelurahan Kunden. Senin,  19 Juni 2023. Foto: Kudnadi Saputro Blora 

BLORA (SUARABARU.ID) —  Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Lestari Jaya kelurahan Kunden, Kecamatan Blora, mengadakan reorganisasi, memilih Ketua baru Gapoktan Lestari Jaya Kunden, terpilih Akhlis Nur Fuad, Minggu, 18 Juni 2023.

Musyawarah pemilihan di aula Kelurahan Kunden Kecamatan Blora, Kabupaten Blora, dihadiri  tiga kelompok petani di wilayah Kunden, yakni Kelompok Tani Lestari, Kelompok Tani Margo Mulyo dan Kelompok Tani Manunggal. Hadir pula Lurah Kunden, Penyuluh Pertanian Kunden, Bhabinkamtibmas Babinsa  Kelurahan Kunden.

Untuk itu, Kepala Kelurahan (Lurah)  Kunden Fiqri Hidayat S.Pd.I., M.Pd., mengatakan bahwa  saatnya petani milenial Kunden beralih ke Pertanian Organik, Program Pertanian ini sedang dikembangkan Bupati Blora maka pada reorganisasi Gapoktan kemarin, para petani kita ajak beralih ke Pertanian Organik.

“Rabu kemarin pak Bupati Blora sampun tindak ke Jogja, ke Fakultas Pertanian UGM untuk bekerjasama mengembangkan pertanian organik, saya berharap temen-temen petani Kunden bisa menyambut dengan baik program ini,” jelas Fiqri Hidayat kepada media ini di aula kantor Kelurahan Kunden, Senin (19/6/2023).

Lurah Kunden mengatakan bahwa harapan besarnya demplot pertanian organik bisa diadakan di Kelurahan Kunden, untuk kemudian bisa menjadi percontohan ke petani yang lain, di Kecamatan Blora.

Demplot Pertanian Organik

“Kunden mempunyai tanah bengkok yang cukup luas, yang selama ini digarap oleh temen-temen petani, jadi tanah bengkok tersebut dapat dijadikan lahan percontohannya, mbak yanti dari penyuluh pertanian yang baru, saya harapkan bisa mengusulkan Kunden ke dinas pertanian untuk menjadi demplot pilot project pertanian organik,” harap Lurah Fiqri.