blank
WAYANG SANTRI - Pergelaran Wayang Santri dengan lakon Lupit Nata Negara. (Foto: Sutrisno)

TEGAL (SUARABARU.ID) – Dalang asal Tegal, Ki Haryo Enthus Susmono dipercaya oleh Walikota Tegal, Dedy Yon Supriono bersama Kantor Bea dan Cukai Tegal untuk memberikan sosialisasi rokok ilegal.

Sosialisasi Dana Bagi Hasil Cukai dan Hasil Tembakau (DBHCHT) melalui pergelaran wayang santri dilaksanakan di kawasan Jalan Pancasila Kota Tegal, Sabtu (6/5/2023).

blank
WAYANG LUPIT – Walikota Tegal, Dedy Yon menyerahkan tokoh wayang golek Lupit kepada Ki Haryo Enthus Susmono. (Foto: Sutrisno)

Pergelaran dimulai sekira pukul 22.00 WIB diawali dengan penyerahan tokoh wayang Lupit oleh Walikota Tegal, Dedy Yon Supriono kepada Ki Haryo Enthus Susmono.

Dalam pergelaran wayang santri Ki Haryo memilih dengan membawakan lakon Lupit Nata Negara. “Gempur rokok ilegal,” teriak Ki Haryo penuh semangat diawal pertunjukan.

Dalam sinopsis Ki Haryo menerangkan, Negara Medang Pari sedang dijajah oleh Bupati Patalon yang bernama Kala Drupiksa.

Kala Drupiksa memberlakukan tanam paksa tembakau kepada rakyatnya. Tembakau dibeli dari rakyat dengan harga yang murah dan sebaliknya dijual oleh Kala Drupiksa keluar negeri tanpa ada pembangunan yang layak untuk rakyatnya dan dengan membayar upah kepada rakyatnya sangat sedikit.

Sang tokoh Lupit ditemani saudaranya, Slentheng diutus oleh Kyai Abdullah Ma’ruf dari ponpes Banyu Bening untuk memberantas angkara murka Kala Drupiksa.

Pergelaran dimeriahkan oleh bintang tamu, Sarjoe dan Vega Darwanti (MC), Ucie Sucita dan Cak Percil Cs dengan banyolan membuat ger penonton.

“Selain sosialiasi rokok ilegal, Pergelaran Wayang Santri juga masih dalam rangka rangkaian hari jadi Kota Tegal ke 443 Tahun 2023,” kata Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriono diawal sambutan.

Kepala Kantor Bea Cukai Tegal, Yudi Hendrawan S.Hut, mengatakan pentas wayang santri dalam rangka Sosialisasi Dana Bagi Hasil Cukai dan Hasil Tembakau (DBHCHT).

“Selain sebagai ajang pelestarian budaya juga bertujuan untuk menyebarluaskan informasi tentang cukai dan tembakau kepada masyarakat Kota Tegal dan sekitarnya supaya dapat mencegah peredaran produk rokok tanpa cukai dengan cukai ilegal,” katanya.

Pergelaran wayang juga dihadiri Dandim 0712 Tegal Letkol Inf Charlie Clay Lorando Sondakh SE, Kepala Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia Tegal M Taufik Amrozi, Pj Sekda Kota Tegal drg Agus Dwi Sulistyantono MM, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tegal M Ismail Fahmi SIP M.Si.

Sutrisno