blank
Aksi koboi jalanan di Desa Putatsari, Kecamatan Grobogan,yang terekam CCTV dan potongan gambarnya tersebar di media sosial. Foto: Tangkapan layar

GROBOGAN (SUARABARU.ID)  – Terduga pelaku penodongan di Desa Putatsari, Kecamatan Grobogan, Kabupaten Grobogan yang viral dengan sebutan “koboi jalanan” ditanhkap oleh apparat Resmob Satreskrim Grobogan.

Hal itu diungkapkan Kasat Reskrim Polres Grobogan, AKP Kaisar Adi Pradisa dalam keterangannya, Rabu, 3 Mei 2023.

“Setelah melakukan pemeriksaan terhadap para saksi, kami sudah mengamankan dua orang. Untuk yang satu orang belum terpenuhi unsur pidananya,” ujar AKP Kaisar Adi Pradisa.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, aksi penodongan tersebut viral, setelah potongan video CCTV tersebut beredar di media sosial.

blank
Kasat Reskrim Polres Grobogan AKP Kaisar Adi Pradisa. Foto: Humas Polres Grobogan

Baca juga Video Lelaki Menodongkan Pestol di Depan Toko Kelontong, Polsek Grobogan Kantongi Identitas Pelaku

Setelah dilakukan pemeriksaan para saksi, dab sudah mengantongi beberapa nama, polisi akhirnya mengamankan satu terduga pelaku.

Satu terduga pelaku yang diamankan polisi berinisial B. Saat ini pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan mendalam terkait kasus tersebut.

“Kami masih melakukan pengembangan terkait kemungkinan masih ada pelaku lain yang terlibat dalam aksi penodongan tersebut,” ujar AKP Kaisar Adi Pradisa.

Aksi koboi jalanan ini menurut Kapolsek Grobogan AKU Candra Bayu Septi terjadi pada Jumat, 28 April 2023 di depan sebuah toko kelontong di Desa Putatsari, Kecamatan Grobogan, Kabupaten Grobogan.

Tya Wiedya