blank
Anggota Orari Blora  Sumardi call sign YG2CBR bersama Anggota call sign YD2JBV  ikut rolling call Orari Orda Jateng.  Foto: Kudnadi Saputro Blora

BLORA (SUARABARU.ID) –Ketua Pengurus Organisasi Amatir Radio Indonesia (Orari) Daerah Provinsi Jawa Tengah, Ir. Drs. JB. Praharto, M.Eng., (YB2BZ) memerintahkan kepada seluruh Ketua ORARI Lokal se-Jawa Tengah, agar mempersiapkan potensi yang ada diantaranya anggota, peralatan dan perlengkapan, guna mendukung suksesnya  kegiatan Dukungan Komunikasi Lebaran Tahun 2023.

Hal itu disampaikan dalam surat edaran kegiatan Dukungan Komunikasi Lebaran Tahun 2023. Berdasarkan surat dari Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 003/0005737 tertanggal 4 April 2023 perihal Posko Terpadu Lebaran Provinsi Jawa Tengah Tahun 2023 dan Radiogram ORARI Pusat

Nomor 097/OP-I/ORPUS/IV/2023 tertanggal 3 April 2023, juklak Dukom Idul Fitri 2023 ORARI Pusat

Nomor 098/OP-II/ORPUS/IV/2023 tertanggal 7 April 2023, maka Orari Lokal Kabupaten Blora memberikan Dukungan Komunikasi Lebaran Tahun 2023 mulai 14 April 2023 hingga 2 Mei 2023.

“Saya harap saudara ketua lokal agar bisa segera berkoordinasi dengan instansi terkait diwilayah masing-masing,” kata Ketua Orari Daerah Provinsi Jaten lewat Surat Edarannya.

JB Praharto menambahkan, sebagai pedoman disertakan Petunjuk Pelaksanaan Komunikasi (Juklak) Nomor 085/SEK.PD/IV/2023. Adapun Frekuensi yang dipergunakan adalah Frekuensi Utama VHF.

Repeater Frekuensi : 146.940 MHz (Duplek minus  600 KHz ) tone 123;  VHF Repeater Frekuensi  147.070 MHz ( Duplek plus 600 KHz ) tone 123 dan HF frekuensi Sesuai Radiogram ORARI Pusat.

“Terima kasih, atas perhatian dan pelaksanaan serta kerja samanya yang baik selama ini kami mengucapkan terima kasih,” ucap JB. Praharto.

Ketua Orari Lokal Kabupaten Blora, Frans Herman (YD2CYT) menjelaskan bahwa sesuai petunjuk pengurus Orari Orda Jawa Tengah radio dukungan komunikasi harus dilengkapi tone, namun  rata rata radio anggota Orari Blora belum banyak yang ada tone-nya.

“Ada cara lain untuk melaksanakan di blora, menggunakan android dengan aplikasi dari orda atau menggunakan group WhatsApps sementara untuk Ketua dan Sekretaris dalam laporan situasi dan keadaan di wilayah Blora.

“Kita diminta laporan wilayah dan lalu lintas, sosial ekonomi dan harga sembako di blora, termasuk kuliner dan mal yang diserbu dikunjungi warga, serta jumlah mobil pemudik plat luar kota,” jelas Frans Herman lewat selularnya.

Harapannya, lanjut Frans Herman, dengan dukungan komunikasi Orari Lokal Blora, perayaan lebaran 2023 dapat berjalan lancar.

“Anggota yang ikut rolling call dengan tone 123 sejumlah 45 anggota. Shift pukul 09.00 WIB dan shift malam pukul 20.00 WIB setiap hari dua orang,” tandas Ketua Orari Blora, YD2CYT.

Untuk diketahui, Orari Lokal Kabupaten Blora memiliki Club Station YH2AQ; Stasiun Dukom YH2ADQ; Jota Prasuka (Org) YH2AJQ; Jota Prasuka Ranting-Gudep YH2AJQA – YH2AJQZ;  Repeater YH2ARQ;

Gateway YH2AGQ; Packet Radio YH2ALQ;  Eksperimen YH2AEQ;  Satelit YH2ASQ; APRS/GPRS  YH2APQ; Beacon  YH2ABQ;  E.M.E  YH2AMQ.

Kudnadi Saputro