SEMARANG (SUARABARU.ID)– Pelaksana Harian (Plh) Kadisporapar Jawa Tengah, Purwanto, menyatakan rasa bangganya kepada KONI, yang telah mengelola data atlet secara digital.
Hal itu seperti yang disampaikannya, saat membuka kegiatan Bimbingan Teknik Entry Pemain Porprov Jateng 2023, di Hotel Quest, Jalan Plampitan, Semarang, Jumat (14/4/2023). Acara yang digelar sehari penuh itu, diikuti perwakilan dan peserta KONI Kota/Kabupaten di Jateng.
”Ini bisa menjadi pioner bagi pendataan atlet dalam dunia olahraga. Kami berharap, dengan selesainya Bintek ini, akan mempermudah KONI Kabupaten/Kota mendaftarkan atletnya ke Porprov 2023,” kata Purwanto.
BACA JUGA: Mahasiswa USM Gelar Workshop Digital Marketing di Kelurahan Sawah Besar
Hadir juga dalam acara ini, Ketua Harian KONI Jateng Bambang Rahardjo Munadjat, Wakil Ketua Umum II-IV Soedjatmiko, Harry Nuryanto dan Amir Machmud, serta Sekum Ahmad Ris Ediyanto, Bendahara Umum Prasetyo Budi Yuwono serta beberapa pengurus lain.
Sementara itu, Ketua Panitia Mugiyo Hartono menyebut, para peserta adalah utusan dari 35 KONI Kabupaten/Kota di Jateng. ”Kami mengundang masing-masing dua orang dari KONI Kabupaten/Kota di Jateng. Total peserta Bintek ini 70 orang,” terang Mugiyo.
Dosen Unnes Semarang itu juga mengingatkan, ketrampilan meng-input data atlet, baik entry form by number maupun entry form by name, harus akurat. ”Jangan salah menginput data. Misalnya NIK (nomor induk KTP) dan data diri lainnya,” pesan dia lagi.
BACA JUGA: 10 Ribu Pemudik Siap Nikmati Mudik Gratis dari PLN
Sedangkan Ketua Harian Bambang Rahardjo menyampaikan, saat ini KONI Jateng harus bekerja cepat. Sebab, pelaksanaan Porprov pada 5-11 Agustus 2023, sudah semakin dekat.
”Tak terasa Porprov benar-benar sudah di depan mata. Kita harus gerak cepat,” tegas Bambang.
Riyan