blank
Petugas kepolisian mendatangi rumah Sakiyem di Dusun Sengon, Desa Ngadiroyo, Kecamatan Nguntoronadi, Kabupaten Wonogiri, untuk melakukan penyelidikan.(Dok.Humas Polres Wonogiri)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Ditinggal rewang (membantu) tetangga yang akan hajatan, rumah Ny Sakiyem di Dusun Sengon, Desa Ngadiroyo, Kecamatan Nguntoronadi, Kabupaten Wonogiri, disatroni pencuri. Sejumlah perhiasan emas dan ponsel raib dicolong pencuri.

Kapolres Wonogiri AKBP Andi M Indra Waspada Amirullah melalui Kasi Humas Polres AKP Anom Prabowo, semalam, membenarkan kejadian tersebut dan kasusnya tengah dalam penyelidikan.

Saat kejadian berlangsung, rumah dalam keadaan kosong. Ny Sakiyem pergi membantu ke rumah tetangga yang akan menggelar hajatan Yasinan. Sedang suaminya, Slamet, pagi-pagi telah lebih dulu pergi kerja bakti. Saat itu, pintu depan hanya ditutup dan tidak dikunci.

Betapa kagetnya, saat siang hari keduanya pulang, pintu depan sudah dalam keadaan terkunci dari dalam. Keduanya masuk ke dalam rumah dari pintu belakang yang sudah tidak terkunci, meski sejak pagi telah dikunci oleh pemilik.

Sepeda Motor

Lebih kaget lagi, dalam rumah ada tanda-tanda bekas diacak-acak orang. Perhiasan emas yang disimpan di almari raib. Terdiri atas 1 buah kalung berat 8 gram, 1 buah liontin emas dengan berat 2 gram, 1 buah gelang dengan berat 3 gram, 3 buah cincin masing-masing berat 1 gram.Sejumlah perhiasan emas tersebut dimasukan di dalam dompet berserta surat-surat dokumen tanda pembeliannya dan disimpan di dalam almari. Ikut hilang pula, sebuah ponsel yang saat itu tengah di-charge. Taksir kerugian sekitar Rp 12 juta.

Sementara itu, Edri Dwi Prasetyo (26), warga Desa Punduhsari, Kecamatan Manyaran, Kabupaten Wonogiri, kehilangan sepeda motor Honda Beat AD 5921 AFB. Saat itu, sepeda motor diparkir di depan kios tukang cukur, kemudian ditinggal menemui temannya.

Saat kembali, sepeda motornya telah raib. Pencuri memperoleh kemudahan untuk membawa kabur, karena kunci kontaknya masih tertancap di motor.

Bambang Pur