blank
Ilustrasi makan pisang dan susu bersamaan. Foto: Dok/Doktersehat

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Pisang dan susu termasuk dalam makanan yang kaya akan manfaat kesehatan. Keduanya juga memiliki rasa yang enak.

Karena alasan inilah terkadang ada produk milkshake atau smoothies yang dibuat dengan campuran dari keduanya. Hanya saja, ada anggapan yang menyebut pisang dan susu tidak boleh dikonsumsi secara bersamaan. Apakah anggapan ini sesuai dengan fakta medis?

Dilansir dari DokterSehat.Com, dampak makan pisang dan susu bersamaan ternyata masih dalam perdebatan Pakar Kesehatan.

Sebagai contoh, Harish Kumar yang berasal dari Care For Life menyebut kombinasi dua makanan ini secara bersamaan tidak baik. Kumar bahkan menyarankan kita untuk memberikan jeda setidaknya 20 menit untuk mengonsumsi pisang dan susu secara bergantian. Kumar menyebut minum milkshake pisang bisa membuat proses pencernaan terganggu.

Jika kita mengkonsumsinya di malam hari, maka pola tidur kita bisa saja terganggu. Susu dan pisang yang kaya nutrisi sebenarnya bisa menyediakan sumber energi sehingga cocok untuk dikonsumsi mereka yang sering bekerja dengan menggunakan aktivitas fisik. Hanya saja, bagi mereka yang memiliki alergi atau asma, mengkonsumsi kedua makanan ini tidak disarankan karena bisa membuat produksi lendir pada saluran pernapasan meningkat.

Hal yang sama juga diungkap oleh Vasant Lad dari Food Combining NDTV. Menurut Lad, mengkonsumsi pisang dan susu bersamaan bisa saja menyebabkan alergi dan sinus. Hal ini disebabkan oleh sifat asam dan manis dari kedua makanan ini yang bisa membuat saluran pencernaan kebingungan.

Sementara itu, pakar kesehatan yang ahli di bidang ilmu Ayurveda bernama dr. Surya Bhagwati juga menyebut, kombinasi pisang dan susu sebagai sesuatu yang kurang baik bagi kesehatan. Ia menyarankan konsumsi keduanya secara terpisah. Pisang tidak boleh dikonsumsi di malam hari? Selain anggapan bahwa pisang sebaiknya tidak dikonsumsi bersamaan dengan susu, ada anggapan yang menyebut pisang sebaiknya tidak dimakan di malam hari.

Padahal, banyak orang yang percaya jika pisang yang manis dan mengenyangkan ini bisa membuat tidur menjadi lebih nyenyak. Ahli kesehatan Ayurveda, dr. Ashutosh Gautam menyebut kebiasaan makan pisang di malam hari tidak akan memberikan efek samping bagi kesehatan. Hanya saja, sistem pencernaan memang membutuhkan tenaga lebih banyak demi mencernanya.

Jika kita sedang pilek atau batuk, ia juga tidak menyarankan kita untuk makan pisang di malam hari. Dr. Gautam menyebut konsumsi pisang sebaiknya diberi jarak sekitar dua atau tiga jam sebelum tidur.

Hanya saja, sebenarnya pakar kesehatan menyarankan kita untuk tidak lagi mengkonsumsi makanan apapun sekitar dua atau tiga jam sebelum tidur, demi membuat proses pencernaan bekerja dengan maksimal dan di saat kita benar-benar beristirahat, saluran pencernaan juga bisa melakukan hal yang sama.

Hal ini akan membantu kita tidur dengan nyenyak dan tidak mengalami gangguan pencernaan seperti sensasi tidak nyaman pada perut atau peningkatan asam lambung. Selain pisang, kita juga tidak disarankan mengkonsumsi makanan manis sebelum tidur karena akan menguras energi cukup banyak.

Selain itu, mengkonsumsi makanan manis di malam hari dikhawatirkan juga akan berkontribusi pada kenaikan berat badan. Padahal, jika sampai berat badan berlebihan, maka risiko untuk terkena berbagai macam penyakit berbahaya seperti obesitas, diabetes, hingga gangguan jantung pun akan meningkat.

Melihat fakta ini, sebaiknya memang kita tidak sembarangan mengkonsumsi makanan di malam hari, apalagi di larut malam demi mencegah datangnya masalah kesehatan.

Ning Suparningsih