blank
Pesta Kacer Road to 2nd Anniversary Bapak Kacer Indonesia. Foto: dp

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Lomba burung kicau mania bakal meramaikan Kota Semarang, Minggu (26/2/2023) mendatang. Pesta Kacer Road to 2nd Anniversary Bapak Kacer Indonesia, jadi nama lomba, yang akan digelar di Gantangan Mabes Kaliber, Pasar Suryokusumo, Tlogosari, Semarang.

Menurut Krisna Sinyo, selaku Ketua Panitia lomba, kini tinggal menghitung hari gelaran kolosal ‘pesta kacer’ ini dilaksanakan. Meskipun event ini sebagai ajang pemanasan menuju even yang sesungguhnya, namun antusias dari para penggemar kacer dalam menyambut event ini begitu besar, dan sangat luar biasa.

”Pemesanan tiket sudah mengalir sejak brosur dipublikasi sebulan yang lalu. Bahkan sebagian besar kelas yang diagendakan sudah terisi full peserta. Tidak hanya pemain lokal saja yang rencananya akan hadir, tetapi dari berbagai blok Barat, Timur, Selatan, bahkan peserta dari Jawa Timur dan Bali, juga turut hadir memeriahkan event ini,” kata Krisna dalam keterangannya di Semarang, Kamis (23/2/2023).

BACA JUGA: Tanggul Jebol, 408 Rumah di Sowan Kidul Terendam

blank
Daftar Hadiah. Foto: dp

Ditambahkan dia, hadirnya para peserta dari berbagai daerah, merupakan sebuah pencapaian yang luar biasa bagi Kicau Mania di Kota Semarang, khususnya untuk Gantangan Mabes Kaliber.

”Untuk itu, kami berharap penggemar burung di Kota Semarang, ikut mensupport gelaran ini. Apalagi dalam event kali ini, juga akan dihadiri beberapa media dari Jatim, yang tergabung dalam Media Jatim Bersatu,” tukas Krisna.

Berikut Daftar Peserta Luar Kota:
1. Kiswanto KJI (Jepara)
2. Wawan Romeo (Cileungsi)
3. Reka KMBR (Bogor)
4. Putra Sirip (Cilacap)
5. PHP (Surakarta)
6. Budi Pesona (Pekalongan)
7. KMY (DIY)
8. Kacer Panglima (Pekalongan)
9. H Ayyub (Denpasar/Bali)
10. Ketut Winata (Surabaya)
11. Basudewa (Purwakarta)
12. Hadi (Pakumas)
13. Mbah Cengoh (Solo)

dr Prie