blank
Acara 'Satu Abad NU' di Kota Magelang. (Dok Panitia)

MAGELANG (SUARABARU.ID) – Merayakan peringatan ‘Satu Abad NU’ akan di gelar acara ‘Masjid Kauman Magelang Bersholawat’ bersama Habib Muchsin Al Hamid dari Jember. Sebagai pentausiah dalam acara itu, KH Ahmad Muanfiq (Gus Muafiq).

Acara ini diselenggarakan Kamis (9/2) pukul 19.30 di halaman Masjid Agung Kauman, Magelang. Resepsi satu abad ini dimeriahkan Pameran UMKM dan Festival Kuliner.

Ketua Panitia Satu Abad NU, Habib Fata Al Zahir mengatakan, Masjid Agung Kauman Bersolawat menjadi bagian dari rangkaian perayaan Satu Abad NU. Momentum ini menjadi milik bersama seluruh lapisan masyarakat.

‘’Kami mengundang masyarakat untuk hadir dalam acara Masjid Kauman Bersolawat, acara ini juga sekaligus Haul Syech Subakir,’’ katanya Rabu (8/2).

Rangkaian acara lainnya, Liga Santri Futsal Compettion diikuti 32 tim di Nikita Futsal Stadium, 18-19 Fabruari 2023. Kemudian tanggal 26 Februari, apel kader PKP NU dan Haul Syech Subakir di Puncak Gunung Tidar.

Puncak acara, lanjut dia, jalan sehat di Alun-alun Kota Magelang, Minggu 12 Maret 2023, dengan hadiah utama satu unit mobil, 2 paket umroh dan 3 sepeda motor.

‘’Kami ingin menjadi bagian dari sejarah satu abad NU, dan juga mencetak sejarah yang baik dalam organisasi di Abad kedua,’’ ungkap Habib Fata.

Dia berharap, perayaan satu abad ini akan semakin mempererat persaudaraan dalam berbangsa dan bernegara. Karena NU mengutamakan toleransi dan menjaga NKRI.

Doddy Ardjono