blank
MTT Jateng dan DIY bersama IZI Jateng secara simbolis memberikan bantuan kepada penyintas banjir di Kampung Lengkong, Sayung, Kabupaten Demak. Foto: Dok/IZI

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Majelis Telkomsel Takwa (MTT) Jateng dan DIY menggelar layanan kesehatan dan memberikan bantuan 50 paket hygiene kit kepada penyintas banjir di Kampung Lengkong, Desa Sayung, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, Kamis (19/1/2023).

Layanan kesehatan ini melayani 146 warga dengan memberikan layanan cek tensi, konsultasi dokter, cek lab sederhana, dan pemberian obat. Sementara 50 hygiene kit berupa perlengkapan mandi dan pembersih lantai.

Ketua MTT Jateng dan DIY, Yusuf Hidayat, menyampaikan, MTT berkomitmen membantu masyarakat, “Kami ikut hadir memberikan bantuan kepada penyintas banjir di Lengkong, Sayung ini dengan layanan kesehatan dan hygiene kit, semoga bermanfaat dan bisa meringankan beban mereka,” jelasnya.

Kepala Desa Sayung, Anwar mengatakan, kondisi banjir di wilayahnya air masih tergenang, “Ya selama 21 hari sejak 31 Desember, wilayah kami memang cekungan, khususnya Lengkong ini masih terendam banjir hingga sekarang. Kami mohon doa dan dukungannya untuk saat ini dan solusi masalah banjir disini,” kata Anwar.

Sementara salah satu warga Lengkong, Zubaedah mengaku senang dan bersyukur telah mendapat bantuan dari MTT Jateng dan DIY.

Ning Suparningsih