blank
Kasat Lantas Polres Grobogan AKP Deni Eko Prasetyo mengunjungi lokasi banjir yang berada di Dusun Mlakas, Desa Lemahputih, Kecamatan Brati. Foto: Satlantas Polres Grobogan

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Warga Lemahputih, Kecamatan Brati, Grobogan hingga hari ini, Senin (9/1/2023) masih terendam banjir. Banjir yang terjadi setelah hujan lebat selama sepekan, menjadikan Sungai Lusi meluap.

Akibatnya, selama beberapa hari terakhir, warga di Dusun Mlakas, Lemahputih, tak bisa beraktivitas seperti biasanya.  Luapan Sungai Lusi ini akibat curah hujan yang tinggi di wilayah Kabupaten Grobogan selama satu pekan terakhir.

Banjir Sungai Lusi ini menggenangi beberapa kecamatan, di antaranya  di Dusun Mlakas, Desa Lemahputih. Di wilayah ini, puluhan rumah warga terendam banjir selama satu pekan terakhir.

Aparat Satlantas Polres Grobogan bersama Komunitas motor FROG dam FKPM mendatangi lokasi banjir di wilayah tersebut, Senin 9 Januari 2023.

Kedatangan Satlantas Polres Grobogan yang dipimpin Kasat Lantas AKP Deni Eko Prasetyo ini untuk memberikan bantuan kepada korban yang terdampak banjir.

“Hari ini kita bersama FROG dan FKPM, komunitas motor meninjau lokasi banjir di Dusun Mlakas, Desa Lemahputih, Kecamatan Brati ini,” jelas AKP Deni.

“Tujuan kegiatan ini adalah memberikan langsung bantuan kepada warga setempat yang terdampak banjir,” tambahnya.

Saat meninjau lokasi banjir, AKP Deni bersama rombongan menggunakan sepatu boot dan menerjang banjir yang tingginya hampir 30 sentimeter ini.

“Kita bagikan sembako seperti mie instan, telur, beras dan sebagainya. Sekiranya ini bisa bermanfaat bagi mereka yang terdampak banjir,” ungkap AKP Deni.