blank

SUARABARU.ID Senat Mahasiswa Perguruan Tinggi (Sema PT) Unissula mengadakan forum bagi senat mahasiswa di lingkungan Unissula. Dengan tujuan mewujudkan student government (pemerintahan mahasiswa) yang ideal, acara diselenggarakan di Aula Fakultas Ekonomi Unissula (28/12). Acara ini menghadirkan Kepala UPT Pemasaran dan Humas Unissula Setiawan Widiyoko ST SH MSi Mkn sebagai pemateri.

Dalam kesempatan ini Setiawan memaparkan pentingnya kecakapan dalam memahami perkembangan zaman dalam berorganisasi. “Pemimpin harus cakap terhadap perubahan dan perkembangan zaman. Setiap masa memang memiliki tantangannya sendiri. Namun, tidak boleh melupakan salah satu ajaran islam yaitu sistem musyawarah, mufakat, manfaat. Ini merupkan hal yang patut diingat kembali sebagai pemimpin “ ungkapnya.

Ia juga menekankan sebagai lembaga legislatif mahasiswa, Sema PT wajib memiliki Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) yang jelas.  “Organisasi legislatif mahasiswa dalam hal ini Sema PT harus memiliki AD/ART yang jelas sampai tingkat fakultas. Hal ini dilakukan sebagai langkah perlindungan dan penataan lembaga legislatif mahasiswa yang terintegrasi,” ungkap demisioner Ketua Umum Sema PT Unissula Periode 2007-2009 tersebut.

Di sisi lain Wakil Rektor III Qomaruddin ST MSc PhD mengingatkan tiga hal yang diperhatikan ketika memimpin. “Terdapat tiga poin yang harus kita junjung tinggi dalam memimpin menurut Islam. Yaitu adil, berbuat kebajikan atau ihsan, dan baik kepada kerabat. Dalam Al Quran Surah An Nahl: 90 Allah meminta hambanya untuk selalu berlaku adil dan berbuat kebajikan,“ tuturnya.

Selanjutnya Ketua Sema PT Unissula Semarang Hajir Alamsyah berharap dari forum ini dapat merevitalisasi peran lembaga legislatif mahasiswa. “Kita perlu mengembalikan peran utama lembaga legislatif yaitu legislasi perundang-undangan, budgeting kontrol anggaran, dan pengawasan,“ jelasnya.

Ia melanjutkan, “Disamping itu, dengan merancang sistem legislasi yang baik. Akan lebih mudah mewujudakan Student Goverment yang ideal. Dari mahasiswa oleh mahasiswa untuk mahasiswa,” tutupnya.

Turut Hadir Ketua Lembaga Pengembangan Kemahasiswaan dan Alumni (LPKA) Adi Fajar Putranto SE, Sekretaris LPKA Arif Hamdani SE, dan seluruh lembaga legislatif mahasiswa di lingkungan Unissula.