blank

JEPARA(SUARABARU.ID) – Paguyuban Istri Koordinator, Pengawas TK/SD/PAI, Penilik, dan Karyawati Satkordikcam Se-Kabupaten Jepara memberikan santunan ke Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA). Bakti sosial dalam rangka peringatan Hari Kesejahteraan Sosial Nasional (HKSN) dan Hari Ibu tahun 2022 tersebut dilakukan pada Jumat (23/12/2022) di LKSA Putri Aisyiyah Jepara dan LKSA Bina Insani, Bandengan, Jepara.

blank

Secara simbolis, santunan diserahkan oleh Ketua Paguyuban Sri Hariyati,S.Pd., M.Pd. (Pengawas Satkordikcam Mlonggo) bersama ketua panitia Hari Ibu ke-94 dan HKSN 2022 Seri Endang Hariyati, S.Pd., M.Pd. (Pengawas Satkordikcam Pecangaan) kepada pengurus kedua LKSA.

“Terima kasih. Bantuan ini akan kami gunakan digunakan sebagaimana mestinya,” kata pengurus LKSA Putri Aisyiyah, Aini, sesaat setelah menerima bantuan. Hal yang sama disampaikan pengurus LKSA Bina Insani, Sulaiman.

Penyerahan santunan di kedua LKSA itu disaksikan beberapa pengurus paguyuban di antaranya Ibu Suyanto (Koordinator Satkordikcam Kalinyamatan), Ibu Nor Baidi (Koordinator Satkordikcam Bangsri), Ibu Samsul Hadi (Koordinqtor Satkordikcam Karimunjawa), Ibu Edy Supriyono (Koordinator Satkordikcam Jepara), dan Ibu Puryono (Koordinator Satkordikcam Tahunan).

blank

“Dana santunan kami peroleh dari sumbangsih semua anggota paguyuban serta spontanitas suami anggota paguyuban dan tamu undangan, saat kami menggelar lomba membuat buket dan pembawa acara di aula Disdikpora kemarin. Kami berharap, semoga program Hari Ibu dan HKSN tahun depan bisa lebih meningkat dan sukses, baik lombanya maupun indahnya berbagi,” kata Sri Hariyati.

Akl – Siti Mahmudah