blank
Anjing pintar dari Satuan K-9 Polres Wonogiri, disertakan dalam upaya mensterilisasi gereja-gereja yang akan merayakan Natal 2022.(Dok.Humas Polres Wonogiri)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Menjelang perayaan Natal 2022, jajaran Polres Wonogiri menggelar sterilisasi gereja dengan menggunakan alat bantu metal detector dan menyertakan anjing pintar dari Satuan K-9 (canine).

”Ini dilakukan untuk memastikan perayaan Natal 2022 di Wonogiri berjalan aman, nyaman dan lancar,” tegas Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto.

Upaya mensterilisasi gereja menjelang perayaan Natal, dilakukan setelah sebelumnya jajaran kepolisian menggelar Bhakti Religi. Yakni kerja bakti bersih-bersih gereja.

Kasubsi Penmas Humas Polres Wonogiri Aiptu Iwan Sumarsono, semalam, menyatakan, ada 115 gereja di seluruh Kabupaten Wonogiri yang akan merayakan Natal. Perinciannya 45 gereja Katolik dan 70 gereja Kristen yang tersebar di 25 kecamatan se Kabupaten Wonogiri.

Sementara itu, sterilisasi yang menyertakan anjing pintar K9 dilakukan pada Gereja Katolik ST Yohanes Rasul, GBI Keluarga Allah, Gereja Kristen Jawa (GKJ), Gereja Kristen Indonesia (GKI) dan Gereja Baptis Indonesia (GBI) di Kota Wonogiri.

Petugas Gabungan

Unit K-9 adalah lambang kesatuan anjing pekerja seluruh dunia di kalangan militer, kepolisian, dan kalangan sipil atau swasta. Biasanya, anjing yang digunakan adalah German Spherherds atau anjing gembala Jerman dan anjing jenis Belgian Malinois.

Dalam sejarahnya, penggunaan anjing oleh pihak kepolisian dimulai sekitar Tahun 1888 oleh kepolisian Inggris. Saat itu, polisi menggunakan indra penciuman anjing yang kuat, untuk membantu mencari seorang pelaku kejahatan.

Kepolisian Belgia, mulai menggunakan anjing pintar dari Satuan K-Nine pada Tahun 1899, Polisi Jerman Tahun 1910 dan American Police menggunakannya sejak Tahun 1970. Peran anjing pintar tidak saja untuk melacak penjahat, tapi untuk mendeteksi keberadaan bom, melacak barang terlarang seperti narkoba sampai membantu pencarian korban dalam musibah bencana.

Di Wonogiri, dalam upaya mengamankan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, diturunkan petugas gabungan sebanyak 1.200 personel. Dari jumlah itu sebanyak 500 diantaranya dari Polres.

Selebihnya dari jajaran TNI Kodim 0728, berikut masing-masing 60 personel dari Satpol-PP dan aparat Dishub Pusat yang berdinas di terminal, 154 personel dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Wonogiri, dari Pramuka Saka Bhayangkara, dan dari dinas instansi terkait lainnya.

Bambang Pur