KOTA PEKALONGAN (SUARABARU.ID): Mendekati perayaan natal dan tahun baru (nataru) banyak dari masyarakat melakukan perjalanan luar kota/mudik dengan menggunakan kendaraan pribadi, oleh sebab itu Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM (Dindagkop-UKM) mengunjungi sejumlah SPBU guna memastikan kelancaran pasokan dan distribusi sesuai dengan kuota yang ditetapkan.
“Dari 10 SPBU di Pekalongan, 5 lokasi yang jadi sasaran kami untuk melakukan pemantauan yaitu SPBU Medono, Merdeka, Pusri, Kuripan, dan Tirto,” jelas kepala Dindagkop-UKM kota Pekalongan, Budiyanto melalui kepala bidang perdagangan, Junaenah, kemarin.
Monitoring tersebut dilakukan bersamaan dengan pengawasan barang beredar terkait kebutuhan pokok masyarakat jelang natal dan tahun baru yang dilaksanakan selama 5 hari, yakni 6-8, 12,13 Desember 2022.
Disebutkan Junaenah, dari hasil pemantauan harga bahan bakar minyak (BBM) stabil sesuai dengan ketetapan dan stok tercukup masing-masing jenisnya. Lebih lanjut ia merinci rata-rata penyaluran BBM pada bulan November beberapa SPBU untuk pertalite sejumlah 1.685.979 liter di 8 SPBU, pertamax 255.830 liter di 9 SPBU, pertamax turbo 12.895 liter di 3 SPBU, bio solar 691.695 di 7 SPBU, pertamina dex 18.679 liter di 4 SPBU dan dexlite 15.662 liter di 5 SPBU.
“Untuk harga rata-rata pertalite 10.000 rupiah, pertamax 13.900 rupiah, pertamax turbo 14.300 rupiah, bio solar 6.800 rupiah, pertamina dex 18.550 rupiah dan dexlite 18.800 rupiah,” sebut Junaenah.
Disampaikan Junaenah bahwa kelangkaan tidak terjadi, semua terpantau lancar dan sebelumnya pihaknya telah melakukan koordinasi bersama pertamina, pasokan dipastikan lancar sampai dengan perayaan natal dan tahun baru.
(Tim Komunikasi Publik Dinkominfo Kota Pekalongan)