SEMARANG (SUARABARU.ID)- Tim Peneliti Universitas Semarang (USM) melakukan penelitian Peranan Manajemen dalam Eksistensi Usaha Day Care Rumah Brilliant Jati di Kota Semarang, baru-baru ini.
Penelitian dibiayai Universitas Semarang.
Tim Peneliti USM terdiri atas Wahyu Puspitasari, S.E., M.M, Metta Christiana, S.Pd, M. Kes, Shinta Eka Kartika, SE., M.Si., Akt. Mereka dibantu dua mahasiswa yakni Laili Nur Fitriani, dan Tiara Bulqis.
Wahyu Puspitasari mengatakan, pihaknya mengambil tema tersebut ingin mengetahui peran manajemen dalam hal mendidik, mengarahkan anak didik yang dititipkan Day Care Rumah Brilliant Jati.
Selain itu juga kegiatan apa saja yang diikuti oleh anak didik setiap harinya ada yang merupakan kegiatan rutinitas, ada juga yang berisi pembelajaran juga seperti kegiatan yang berisi kegiatan saraf motoric dan sensorik itu supaya mereka lebih imbang.
”Bagi orang tua yang menitipkan anak-anak mereka di Day Care Rumah Brilliant Jati mempunyai banyak sekali manfaat yang diperolehnya walaupun mungkin awal mula mereka ragu apakah ada perubahan atau tidak putra-putri mereka dititipkan,” ungkapnya.
Namun setelah putra-putri mereka dititipkan, katanya, ternyata mengalami banyak perubahan yang positif yang diperoleh, yaitu mereka lebih mandiri, lebih mudah bersosialisasi dengan anak-anak seusianya, dan lain-lain.
”Setiap orang tua menginginkan anak mereka bertumbuh dan berkembang dengan optimal. Pertumbuhan, perkembangan anak merupakan faktor yang sangat penting yang harus dipantau bukan hanya sejak lahir saja, melainkan sejak calon anak tersebut masih berada dalam kandungan hingga dewasa,” tuturnya.
Menurutnya, tahapan tumbuh kembang anak sangat penting awal mulanya merupakan bagian dari pola pengasuhan orang tua.
Namun seiringnya dengan adanya proses tumbuh dan kembang anak bukan hanya mencakup perubahan fisik saja yang terjadi sejak masa bayi hingga remaja, melainkan perubahan dalam berbagai hal seperti bersosialisasi, jujur, mandiri, perubahan emosi, keperibadian, perilaku, dan bicara, mereka merupakan bibit unggul yang terbaik di masa depan.
”Permasalahan selanjutnya yang sering dialami orang tua anak, yaitu mereka terlalu sibuk menjalankan aktivitas rutinitas selama sehari penuh untuk bekerja dikarenakan untuk memenuhi kebutuhan hidup saat ini, sehingga terkadang sering mengabaikan tumbuh kembang anak mereka padahal tumbuh kembang mereka merupakan masa emas. Diharapkan orang tua tidak melewatkan masa-masa tersebut karena masa tersebut tidak dapat terulangi kembali,” tandasnya.
Muhaimin