blank
Takuma Asano/dok

(SUARABARU.ID) – Jepang pada posisi diunggulkan ketika menghadapi Kosta Rika dalam laga kedua Piala Dunia 2022 Grup E di Stadion Ahmed bin Ali, Qatar, Minggu (27/11/2022), pukul 17.00 WIB.

Tim Samurai Biru menjadi diperhitungkan setelah membungkam Jerman 2-1.

Anak-anak asuhan Hajime Moriyasu dihadapkan pada dua pilihan, yakni melaju mulus atau malah terhambat.

Jepang butuh poin lagi karena pada pertandingan terakhir masih melawan Spanyol, 1 Desember mendatang.

Jika Maya Yoshida dan kolega tampil seperti saat jumpa Jerman, sulit bagi Kosta Rika untuk mengambil angka.

Hanya, wakil-wakil Asia masih bermasalah dengan konsistensi, terutama di World Cup.

Bagaimanapun, Samurai Biru pantas difavoritkan dan striker Takuma Asano berpotensi menyulitkan lini belakang Los Ticos, julukan Kosta Rika.

Los Ticos bakal tergantung pada kejelian dan pengalaman pelatih Luis Fernando Suarez.

Luis sudah belajar banyak saat skuadnya dihabisi La Furia Roja.

Dia kemungkinan tak mau langsung meladeni permainan terbuka yang diinginkan Jepang.

Suarez bakal memasang skema 4-4-2 dengan Anthony Contreras dan Joel Campbell sebagai duet striker.

Campbell (30), eks penyerang Arsenal, diplot sebagai target man.

Sementara Contreras difungsikan selaku penyerang lubang.

Kalau Los Ticos tak kebobolan lebih dulu, peluang mereka untuk mencuri poin lebih besar.

Namun, jika sebaliknya, Samurai Biru semakin percaya diri dan bakal sulit dibendung.

mm