blank
Humas PT Kereta Api Pariwisata, M. Ilud. Siregar di area Lawang Sewu. Foto: Ning Suparningsih

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Event Pesona Lawang Sewu bakal hadir ketiga kalinya di Historic Building Lawang Sewu.

Kegiatan Pesona Lawang Sewu III (Palas III) akan berlangsung selama 2 hari dengan berbagai rangkaian kegiatan menarik, salah satunya yaitu perlombaan-perlombaan yang bersifat edukasi, baik bagi umum maupun anak sekolah mulai dari tingkat SD, SMP dan SMA.

Humas PT Kereta Api Pariwisata, M. Ilud. Siregar menyampaikan, kegiatan Pesona Lawang Sewu mengambil tema “Creative Ways to Children’s Day” sebagai ajakan bagi para pengunjung mulai dari anak-anak hingga dewasa untuk mencintai dan merawat bangunan-bangunan sejarah di Indonesia, sekaligus menyemarakkan kegiatan-kegiatan yang ada di museum, baik berupa edukasi, sejarah dan hiburan.

“Kegiatan Pesona Lawang Sewu ini sebagai mediator untuk meningkatkan pelayanan para pengunjung setia Historic Building Lawang Sewu, dan mempertahankan eksistensi Lawang Sewu sebagai salah satu destinasi wisata terbaik (ikon) di Kota Semarang,” tutur Ilud, Senin (14/11/2022).

Selain itu, juga menjadi upaya untuk mendukung pengembangan industry pariwisata, dengan cara ikut serta dalam mensukseskan program pemerintah, meningkatkan sektor pariwisata di Indonesia, terutama pasca pandemic.

Ilud menyebut, kegiatan Pesona Lawang Sewu Creative Ways to Children’s Day, dengan semangat edukasi dan sejarah dikemas dalam beberapa rangkaian, yang tentunya tetap menerapkan dan mematuhi protokol kesehatan.

1. Colouring Competition dengan kategori,
Kategori A : TK – SD Kelas 2
Kategori B : SD kelas 3 – Kelas 4

Fashion Show Competition yang bertemakan batik trendy dengan kategori
Kategori A : SD-SMP
Kategori B : SMA – umum

Singing Competition dengan menampilkan lagu yang dikemas dalam 2 kategori, dan
sajian live music.

Ilud mengajak masyarakat dan para pengunjung museum untuk mengikuti dan menyemarakkan kegiatan perlombaan yang akan diadakan dalam event Pesona Lawang Sewu pada 19-20 November 2022, dengan hadiah jutaan rupiah, serta piala dari Direktur Utama PT Kereta Api Pariwisata.

Ning Suparningsih